Capello Sarankan Pemain Bermain Di Luar Negeri

Editor Bolanet | 26 Juni 2014 23:37
Capello Sarankan Pemain Bermain Di Luar Negeri
Fabio Capello (c) AFP
- Pelatih tim nasional Rusia, Fabio Capello menyatakan bahwa pengalaman bermain di luar negeri akan menjadi sebuah pengalaman yang sangat berharga bagi para pemain . Oleh karena itu, dia menyarankan para pemain tim nasional Rusia untuk mencari pengalaman bermain di liga-liga besar dunia.

Bermain di luar negeri menurut saya akan membantu setiap pemain untuk menjadi lebih dewasa dan berkembang, ujarnya seperti dilansir oleh Four Four Two.

Capello juga mengatakan bahwa Rusia yang baru kembali berlaga di Piala Dunia 2014 setelah absen selama 12 tahun adalah akibat kurang matangnya tim. Dan kematangan tim bisa diperoleh jika banyak pemain yang bermain di liga-liga besar dunia.

Rusia telah absen dari Piala Dunia selama 12 tahun dan kita harus ingat itu. Dan saya rasa semua bisa berpikir apa alasan di balik semua itu, ucap Capello. [initial]

 (fft/art)