Boateng dan Khedira Akan Kembali Berlatih

Editor Bolanet | 24 Juni 2014 00:44
Boateng dan Khedira Akan Kembali Berlatih
Khedira mendapat lampu hijau dari tim medis Jerman (c) AFP
- Persiapan untuk menghadapi Amerika Serikat di matchday ketiga Grup G mendapatkan suntikan dengan pulihnya dua pemain mereka.

Saat menghadapi , Boateng  digantikan oleh Skhodran Mustafi di awal babak kedua, sementara Khedira masih bermasalah dengan lututnya dan  digantikan Bastian Schweinsteiger di menit ke-70, keduanya absen dalam sesi latihan hari Minggu kemarin.

Menurut AFP, manajer tim Oliver Bierhoff telah memastikan baik Boateng dan Khedira sudah mendapat lampu hijau dari tim medis untuk kembali berlatih.

Sementara Thomas Muller yang sempat bertabrakan dengan defender Ghana, John Boye di akhir pertandingan itu juga telah mendapatkan beberapa jahitan di kepala dan dipastikan fit lawan Amerika Serikat.

Secara matematis, Die Mannschaft hanya membutuhkan hasil seri atas pasukan Jurgen Klinsmann. Dengan sama-sama meraih empat poin dari dua matchday sebelumnya, hasil imbang juga akan meloloskan Amerika Serikat. [initial]

 (AFP/dct)

LATEST UPDATE