Bima Sakti: Timnas Indonesia U-17 Punya Peluang Besar Lolos ke Perdelapan Final Piala Dunia U-17 2023
Serafin Unus Pasi | 16 September 2023 14:14
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti bicara peluang timnya di Piala Dunia U-17 2023. Ia mengatakan, Skuad Garuda Asia punya kesempatan besar untuk lolos ke babak perdelapan final.
Timnas Indonesia U-17 masuk Grup A Piala Dunia U-17 2023. Skuad Garuda Asia akan melawan Ekuador, Panama, dan Maroko.
"Ya peluang besar, peluang besar ya, dan saya pikir semuanya punya peluang sama, dan saya sudah sampaikan kepada pemain semuanya mereka punya tekad yang kuat untuk bisa memberikan yang terbaik," ujar Bima Sakti di Lapangan A, Komplek Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (16/9).
Untuk lolos ke babak 16 besar, Timnas Indonesia U-17 harus jadi juara grup atau runner-up. Tiket ke fase itu juga bisa didapatkan dengan status peringkat tiga terbaik, namun peluangnya tergantung pada performa tim-tim di grup lain.
Komentari Hasil Drawing
Lebih lanjut, Bima Sakti mengomentari hasil drawing Piala Dunia U-17 2023 yang menempatkan Timnas Indonesia U-17 di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko. Undian dilakukan pada Jumat (15/9) malam WIB.
"Alhamdulillah siapapun lawan kami dari semua yang hadir di Piala Dunia U-17 ini pasti yang terbaik," imbuh pelatih berusia 46 tahun ini.
Adapun, Timnas Indonesia U-17 akan memulai pertandingan di Piala Dunia U-17 2023 dengan menghadapi Ekuador. Laga tersebut bakal digelar Jumat (10/11), di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur.
Jadwal Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023
• 10 November 2023: Timnas Indonesia U-17 Vs Ekuador
• 13 November 2023: Timnas Indonesia U-17 Vs Panama
• 16 November 2023: Maroko Vs Timnas Indonesia U-17
Pembagian Grup Piala Dunia U-17 2023
• Grup A: Indonesia, Ekuador, Panama, Maroko.
• Grup B: Spanyol, Kanada, Mali, Uzbekistan.
• Grup C: Brasil, Iran, Kaledonia Baru, Inggris.
• Grup D: Jepang, Polandia, Argentina, Senegal.
• Grup E: Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, Amerika Serikat.
• Grup F: Meksiko, Jerman, Venezuela, Selandia Baru.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Serba-Serbi Piala Dunia U-17 2023: Hasil Drawing, Pembagian Grup, dan Jadwal Pertandingan
- Total 52 Pertandingan, Ini Jadwal Lengkap Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
- Jadwal Lengkap Fase Grup Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
- Cara Beli Tiket Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
- Jadwal Pertandingan dan Pembagian Grup Piala Dunia U-17
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Video Komentar Bima Sakti Setelah Timnas Indonesia U-17 Kalah Tipis dari Korsel U-17
Open Play 31 Agustus 2023, 10:16 -
Indra Sjafri Ungkap Jadwal Keberangkatan Timnas Indonesia U-17 ke Jerman
Piala Dunia 31 Agustus 2023, 08:33 -
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan: Merah Putih Dipimpin Iqbal
Tim Nasional 30 Agustus 2023, 18:55
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39