Andai Gagal, Bos Italia Tegaskan Menolak Mundur

Rero Rivaldi | 6 Oktober 2017 07:40
Andai Gagal, Bos Italia Tegaskan Menolak Mundur
Giampiero Ventura (c) AFP

Bola.net - - Bos , Giampiero Ventura, menolak untuk mundur andai timnya kalah dari Makedonia di pertandingan yang digelar di Torino malam nanti.

Azzurri hanya butuh satu angka dari dua laga terakhir mereka di Grup G untuk mengklaim posisi runner-up, mengingat kecil kemungkinan Spanyol akan tergelincir dari posisi puncak.

Italia akan terbang ke Albania awal pekan depan untuk menjalani pertandingan terakhir di fase grup, namun Ventura memilih bungkam ketika ditanya apakah dirinya bakal mundur andai Italia menelan kekalahan dari Makedonia.

Apakah saya akan mundur jika kami kalah dari Makedonia? Kami sudah siap untuk menuju babak play-off. Mungkin. Tidak ada yang tahu, namun begitulah situasinya, jelasnya di Goal International.

Italia.

Ventura meminta para pemainnya menunjukkan antusiasme dan spirit tinggi ketika memainkan dua laga sisa di babak kualifikasi dan juga duel play-off yang kemungkinan akan mereka ikuti di November.

Tim dan formasi? Di luar itu, saya lebih tertarik pada gairah dan antusiasme Para pemain harus aktif terlibat. Kami sudah mengumpulkan 18 angka, namun kami harus meraih poin lagi untuk bisa mendapat posisi yang bagus di play-off, lanjutnya.

Pekan ini adalah salah satu persiapan terbaik kami. Tidak hanya dari sisi teknik, tim yang kami punya juga memiliki karakter yang hebat.