4 Pemain di Atas 30 Tahun yang Masuk Skuad Brasil untuk Piala Dunia 2022

Editor Bolanet | 8 November 2022 18:57
4 Pemain di Atas 30 Tahun yang Masuk Skuad Brasil untuk Piala Dunia 2022
Selebrasi Brasil untuk gol Marquinhos ke gawang Ghana, laga uji coba internasional 2022 (c) AP Photo

Bola.net - Timnas Brasil resmi mengumumkan 26 pemain terbaiknya yang akan bertarung di Piala Dunia 2022 pada Senin (7/11.2022) kemarin. Dari 26 nama tersebut, beberapa di antaranya adalah para pemain berusia di atas 30 tahun.

Pemanggilan para pemain tua ini cukup mengejutkan para pecinta sepak bola Brasil. Hal ini mengingat Selecao selama ini selalu memiliki bakat-bakat muda yang mencolok di sepak bola dunia.

Advertisement

Terlebih lagi banyak pemain tua yang dipanggil memiliki posisi sebagai bek timnas Brasil. Tentu saja keputusan ini akan sangat beresiko mengingat bek-bek tua ini akan bertarung fisik dengan striker-striker kelas dunia.

Siapa sajakah deretan pemain tua di lini pertahanan Brasil di Piala Dunia 2022?. Berikut empat pemain di atas 30 tahun yang masuk skuad Brasil untuk Piala Dunia 2022.

1 dari 4 halaman

Dani Alves

Dani Alves

Daniel Alves menjadi kapten Brasil di Copa America 2019. Dia adalah pemain paling senior di Brasil dengan usia 36 tahun. (c) AP Photo

Minimnya pemain berkualitas di posisi bek kanan akhirnya memaksa Tite untuk memanggil bek veteran, Dani Alves. Penunjukan Alves tentu saja mengejutkan banyak pecinta sepak bola Brasil.

Pasalnya Alves sudah menginjak usia 39 tahun saat ini. Dengan usia tersebut tentu saja Alves tidak akan bergerak selincah di masa primanya kala berseragam Barcelona. Dengan usia tersebut, Alves juga berpotensi menjadi pemain tertua yang bermain di Piala Dunia 2022.

Meskipun tua, kualitas Alves sebagai bek kanan tak perlu diragukan lagi. Pengalamannya memegang status salah satu bek terbaik dunia saat di Barcelona bisa menjadi modal yang bagus untuk mengawal Selecao mendapatkan trofi keenam Piala Dunia.

2 dari 4 halaman

Thiago Silva

Thiago Silva

Thiago Silva, Brasil (c) AP Photo

Thiago Silva menjadi salah satu bek tengah tua yang mendapatkan kepercayaan untuk mengawal lini pertahanan Brasil di Piala Dunia 2022. Padahal Thiago Silva saat ini sudah berusia 38 tahun.

Tentu saja di usia tersebut bukanlah masa yang prima bagi Thiago Silva. Namun Tite nampaknya masih memiliki kepercayaan yang besar bagi bek Chelsea tersebut. Tite bahkan menunjuknya sebagai kapten Selecao di Piala Dunia 2022.

Penunjukan Thiago Silva juga bukan tanpa alasan yang kuat. Selain karena pengalamannya, Thiago Silva juga memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi. Pengalamannya di dua edisi Piala Dunia sebelumnya juga bisa menjadi modal yang bagus untuk timnas Brasil.

3 dari 4 halaman

Alex Sandro

Alex Sandro

Alex Sandro (c) AFP

Alex Sandro dipercaya Tite untuk mengisi pos bek kiri timnas Brasil di Piala Dunia 2022. Penunjukan Alex Sandro cukup menyita perhatian mengingat usianya yang sudah menginjak 31 tahun.

Selain karena usia, Alex Sandro juga dianggap sedang tidak dalam performa terbaiknya bersama Juventus. Namun Tite yang tak punya banyak pilihan akhirnya tetap memberikan satu tempat bagi Alex Sandro.

Ditunjuknya Alex Sandro ini akan menjadikan Qatar sebagai tempatnya memulai debut Piala Dunia. Jika Alex Sandro mampu tampil lebih baik dibandingkan Alex Telles, bukan tidak mungkin pos bek kiri akan diberikan sepenuhnya oleh Tite.

4 dari 4 halaman

Danilo

Danilo

Danilo (c) AFP

Bek Juventus sepertinya akan menjadi andalan timnas Brasil di Piala Dunia 2022. Setelah Gleison Bremer dan Alex Sandro, Brasil juga memanggil bek kiri Juventus Danilo.

Sama seperti Alex Sandro, Danilo juga tidak dalam performa terbaiknya di Juventus. Wajar saja, Danilo juga memang sudah berusia 31 tahun yang membuatnya tidak memiliki fisik sekuat dulu.

Meskipun begitu, penunjukan Danilo adalah hal yang pasti dilakukan oleh Tite. Pasalnya sektor bek kiri merupakan posisi yang paling sedikit stok pemain berkualitas di timnas Brasil. Bahkan Tite masih harus mengandalkan mantan bek Barcelona, Dani Alves yang berusia 39 tahun.

Sumber: Skysport dan Transfermarkt

Penulis: Ahmad Daerobby