Zarco Tekad Ulang Performa Qatar di Argentina
Anindhya Danartikanya | 3 April 2018 12:45
Bola.net - - Pembalap Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco mengaku sangat siap menghadapi MotoGP Argentina yang digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo akhir pekan ini. Ia pun bertekad mengulang performa kuatnya di Qatar tiga pekan lalu.
Di Sirkuit Losail, Zarco sukses merebut pole dan mematahkan rekor catatan waktu Jorge Lorenzo yang berusia 10 tahun. Dalam sesi balap, ia memimpin balapan selama 17 lap, sebelum akhirnya finis kedelapan akibat ban depannya yang aus.
Saya senang bisa kembali berkendara. Usai Qatar kami rehat dua pekan dan mencoba mempersiapkan diri sebaik mungkin dan memikirkan semua hal yang terjadi selama pekan balap di seri pertama musim ini, ujar rider berusia 27 tahun tersebut dalam rilis resmi tim.
Juara dunia Moto2 2015-2016 ini pun mengaku sudah mengidam-idamkan kemenangan perdananya di MotoGP. Saya sangat termotivasi untuk mengulang lap tercepat dan saya ingin kembali memimpin balapan, plus mengambil peluang untuk menang kali ini, ungkapnya.
Saat ini target utama kami adalah bertarung memperebutkan kemenangan dan kemudian, melihat apakah kami nyaman atau tidak. Setelahnya kami bisa melihat target apa yang bisa kami bidik pada Minggu nanti. Tapi saya rasa kami siap meraih hasil baik di Amerika Selatan, tutup rider Prancis ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Bos Honda Soal Sepang 2015: Rossi Buat Kesalahan
Otomotif 2 April 2018, 13:30 -
Ketika Valentino Rossi Komentari Hamilton dan Verstappen
Otomotif 31 Maret 2018, 13:30 -
Disebut Rossi 'Super Winner', Dovizioso Tersanjung
Otomotif 31 Maret 2018, 12:45 -
Video: Valentino Rossi Jajal Ferrari 488 Pista di Fiorano
Otomotif 31 Maret 2018, 10:00 -
Rossi Sebut Yamaha 'Salah' Tak Ikuti Jejak Ducati-Honda
Otomotif 31 Maret 2018, 09:15
LATEST UPDATE
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01 -
Kekalahan Italia dan Kekecewaan Donnarumma
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:55 -
3 Laga Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Belum Pernah Menang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:53 -
Rasmus Hojlund Tiru Celebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo di Depan Sang Idola
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39