Wabah Virus Corona Terus Merebak, F1 GP Australia Tetap Jalan
Anindhya Danartikanya | 3 Maret 2020 11:15
Bola.net - Promotor Formula 1 GP Australia menegaskan bahwa pekan balap di Sirkuit Albert Park, yakni seri perdana musim ini, akan tetap digelar sesuai rencana, meski wabah virus corona atau Covid-19 terus merebak dan meningkatkan rasa cemas di seluruh penjuru bumi.
Pada Senin (2/3/2020), MotoGP telah membatalkan pekan balap untuk kelas tertinggi di Qatar, meski Moto2 dan Moto3 tetap berjalan karena para pesertanya telah berada di sana sejak pekan lalu. MotoGP Thailand juga dipastikan telah ditunda sampai waktu yang belum ditentukan.
CEO Australian Grand Prix Corporation, Andrew Westacott merilis pernyataan resmi pada hari yang sama, bahwa F1 GP Australia akan tetap digelar pada 12-15 Maret, meski Pemerintah Federal Australia telah menggodok rencana larangan travel dari beberapa negara yang paling terdampak oleh Covid-19.
Australia Masih Izinkan Penerbangan dari Italia
Italia merupakan negara Eropa dengan kasus terbanyak untuk saat ini, hingga ada kekhawatiran adanya larangan travel atau prosedur karantina sebelum menjalani F1 GP Australia, mengingat markas Ferrari, AlphaTauri, dan Pirelli sangat berdekatan dengan area yang paling terdampak.
Meski begitu, dengan fakta bahwa Australia masih memperbolehkan perjalanan masuk dari Italia sampai saat ini, Westacott pun yakin dan menjamin bahwa F1 GP Australia di Albert Park akan tetap digelar.
Berikut pernyataan Westacott yang dirilis lewat situs resmi Australian Grand Prix Corporation.
Pernyataan Resmi Andrew Westacott
"Kami sangat siap untuk menggelar balapan Formula 1 ke-25 di Melbourne pekan depan. Sentuhan terakhir telah dilakukan di sirkuit. Kargo dan personel F1 akan tiba beberapa hari lagi dan kami tak sabar menanti dibukanya gerbang untuk publik pada Kamis, 12 Maret.
"Kesehatan dan keselamatan semua orang di Formula 1 Rolex Grand Prix Australia 2020 adalah hal terpenting. Australian Grand Prix Corporation memiliki rencana manajemen kesehatan, keselamatan, dan situasi darurat yang baik di tiap gelaran, dan kami bekerja begitu dekat dengan agen-agen kesehatan, pemerintah terkait, dan organisasi layanan darurat dalam menangani hal ini.
"Kami terus memonitor situasi menjelang Grand Prix dan mengikuti tuntunan dari ahli-ahli terkait, termasuk Kepala Petugas Kesehatan Victoria dan Nasional, serta Komite Proteksi Kesehatan Australia. Saat ini belum ada indikasi larangan travel atau indikasi bahwa Formula 1 dan tim-timnya takkan datang seperti biasa.
"Semalam, Formula 1 pun kembali mengonfirmasi bahwa Grand Prix Australia akan tetap berjalan dan kami tak sabar menyambut mereka dan tim-timnya di Melbourne."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Hari Keenam Uji Coba Pramusim F1 Spanyol: Bottas Berjaya
Otomotif 29 Februari 2020, 09:20 -
Hasil Hari Kelima Uji Coba Pramusim F1 Spanyol: Vettel Terdepan
Otomotif 28 Februari 2020, 09:00 -
Hasil Hari Keempat Uji Coba Pramusim F1 Spanyol: Kubica Memimpin
Otomotif 27 Februari 2020, 08:40 -
Hasil Hari Ketiga Uji Coba Pramusim F1 Spanyol: Bottas Memimpin
Otomotif 22 Februari 2020, 08:52 -
Hasil Hari Kedua Uji Coba Pramusim F1 Spanyol: Raikkonen Terdepan
Otomotif 21 Februari 2020, 08:38
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56