Valentino Rossi: Bottas Mau Jajal Yamaha? Pinjam Vinales Saja
Anindhya Danartikanya | 18 Desember 2019 15:25
Bola.net - Valentino Rossi baru-baru ini menyatakan jika tandem Lewis Hamilton di Mercedes AMG Petronas Formula 1, Valtteri Bottas, juga ingin menjajal motor MotoGP Yamaha YZR-M1, lebih baik pebalap Finlandia itu 'meminjam' motor milik Maverick Vinales saja.
Hal ini dinyatakan Rossi di sela Gulf 12 Hours 2019 di Abu Dhabi pada 12-14 Desember, di mana ia turun dengan Monster VR46 Kessel dalam mobil Ferrari 488 GT3. Rossi turun di ajang ini usai menjalani event '#LH44VR46' oleh Monster Energy di Valencia, 9 Desember lalu.
Dalam event tersebut, Rossi bertukar kendaraan balap dengan Hamilton. Ia mengendarai mobil W08 yang mengantarkan Hamilton menjuarai F1 2017, sementara Hamilton dapat kesempatan menjajal motor YZR-M1 yang dikendarai Rossi musim ini.
Bikin Dua Pasangan Baru
"Bertukar kendaraan dengan Lewis di Valencia rasanya sungguh menyenangkan. Saya merasa seperti pebalap F1 sungguhan. Saya sungguh menikmatinya. F1 itu rasanya tidak nyata, nyaris supernatural," ujar Rossi seperti yang dilansir Motorsport.com.
Ketika ditanya apakah event tukar kendaraan balap ini akan kembali digelar oleh Monster Energy di masa depan, Rossi pun melempar guyonan kepada Bottas, yang musim ini duduk sebagai runner up di F1.
"Jika Valtteri ingin turun lintasan dengan Maverick di atas M1, saya rasa bakal sangat bagus! Kami bisa menciptakan dua pasangan baru, yakni Hamilton-Rossi di F1, sementara Vinales-Bottas di MotoGP," ungkap rider asal Italia ini.
Rossi dan Vinales akan kembali turun lintasan dalam uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 7-9 Februari mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang MotoGP 2020, Valentino Rossi: Bertahan atau Pensiun?
Otomotif 17 Desember 2019, 08:15 -
Quartararo Bicara Soal Peluang Gantikan Rossi dan Pindah ke Ducati
Otomotif 16 Desember 2019, 17:00 -
Quartararo: Marquez Itu Kombinasi Dewa, Malaikat, dan Iblis
Otomotif 16 Desember 2019, 15:30 -
Ragu Ikuti Jejak Valentino Rossi Jajal F1, Jack Miller Lebih Pilih Reli
Otomotif 16 Desember 2019, 10:15 -
Valentino Rossi Finis Ketiga di Gulf 12 Hours, Juara di Kelasnya
Otomotif 16 Desember 2019, 08:57
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40