Uji Coba di Jerez, Kawasaki Makin Santer Kembali ke MotoGP

Editor Bolanet | 27 Januari 2015 10:00
Uji Coba di Jerez, Kawasaki Makin Santer Kembali ke MotoGP
Dominique Aegerter (c) AFP
- Isu niatan Kawasaki kembali ke MotoGP dalam waktu dekat semakin merebak setelah pebalap Technomag Racing Interwetten Moto2, Dominique Aegerter menjalani uji coba di Jerez, Spanyol bersama para pebalap World Superbike (WSBK), Senin (26/1).

Pada awalnya, uji coba ini diperkirakan digelar untuk menjajal motor WSBK Kawasaki ZX-10RR 2016. Pada kenyataannya, Aegerter malah mengendarai motor Avintia Kawasaki MotoGP dengan rem karbon dan fairing Ninja ZX-RR, fairing motor MotoGP 2010.

Kami dapat dukungan dari Kawasaki, tapi ini proyek dari Akira dan ini pengembangan dari motor lama. Tenaganya mengagumkan, tapi saya mencatatkan waktu lebih lambat ketimbang di Moto2, ujar Aegerter kepada MCN.

Pebalap Swiss ini juga mengaku menggunakan ban Michelin dengan spesifikasi kejuaraan nasional Spanyol (CEV). Motor ini begitu berat dan begitu banyak dorongan ketika masuk ke tikungan. Tapi saya mengendarainya tanpa perangkat elektronik. Saya hanya berusaha memahami grip dan performanya, tutupnya.   (mcn/kny)