Soal Yamaha, Vinales Tak Mau Ada Kekacauan di Suzuki
Editor Bolanet | 30 April 2016 13:30
Musim ini adalah musim kedua Vinales di MotoGP sekaligus di Suzuki. Ia pun tengah didekati oleh Yamaha Motor Racing sebagai pengganti Jorge Lorenzo dan akan ditandemkan dengan Valentino Rossi. Vinales pun mengaku Manajer Tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio memberinya deadline di Le Mans.
Suzuki berhak mendapat jawaban secepat mungkin agar tak ada kekacauan di dalam tim. Davide meminta saya memutuskan di Le Mans dan saya harus menghormati langkah ini. Saya harus benar-benar memikirkannya, ujarnya.
Juara dunia Moto3 2013 ini pun mengaku tengah menghadapi momen sulit perihal Suzuki dan Yamaha. Ia menyatakan kepercayaannya pada Suzuki, namun akan berhati-hati dalam memilih jalan untuk menjadi juara dunia.
Keputusan akan saya ambil sesegera mungkin. Intinya, hasil balap lah yang akan menentukan karir saya. Saya rasa kami belum tampil terlalu baik dan masih punya tugas menumpuk. Saya akan memikirkannya masak-masak. Ini keputusan penting, saya akan berpikir dengan tenang, tutupnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Vinales Bakal Jadi Legenda Bila Juara di Suzuki'
Otomotif 29 April 2016, 14:15 -
'Valentino Rossi Bakal Sulit Kalahkan Maverick Vinales'
Otomotif 29 April 2016, 10:00 -
Suzuki: Juarai MotoGP Tanpa Vinales Takkan 'Romantis'!
Otomotif 28 April 2016, 15:45 -
Ini Alasan Espargaro Minta Vinales Tetap di Suzuki
Otomotif 26 April 2016, 15:00 -
Yamaha Kuasai Jerez, Vinales Pikir Ulang Masa Depan
Otomotif 26 April 2016, 12:00
LATEST UPDATE
-
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22 -
RESMI! Daftar 4 Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 20 Maret 2025, 19:54
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40