Setelah 5 Tahun, Stoner Akhirnya Kendarai Ducati di Sepang

Editor Bolanet | 30 Januari 2016 12:30
Setelah 5 Tahun, Stoner Akhirnya Kendarai Ducati di Sepang
Casey Stoner (c) Ducati
- Hari ini (30/1) merupakan hari yang dinanti-nanti penggemar MotoGP terutama para Ducatisti. Casey Stoner akhirnya kembali turun lintasan di atas motor Desmosedici untuk pertama kali sejak MotoGP Valencia, Spanyol pada tahun 2010 silam.


Bersama Michele Pirro, Stoner menjalani program uji coba Ducati pada 30-31 Januari di Sirkuit Sepang, Malaysia, sebelum uji coba selanjutnya diambil alih oleh dua pebalap tim pabrikan, Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso di tempat yang sama pada 1-3 Februari.


Dalam uji coba ini, Pirro yang sudah berada di Sepang sejak Rabu (26/1) dijadwalkan mengembangkan Desmosedici GP16, sementara Stoner lebih dulu beradaptasi dengan Desmosedici GP15 dengan perangkat elektronik (ECU) full factory sebelum menggunakan ECU Magneti Marelli.


Setelah menyelesaikan proses adaptasi pada Desmosedici GP15, Stoner bakal diminta untuk menjajal Desmosedici GP16 untuk melanjutkan proses pengembangan. Meski begitu, Ducati belum menentukan kapan Stoner akan mengendarai motor baru tersebut untuk pertama kali. [initial]


  (bola/kny)