Sempat Galau, Marco Bezzecchi Tolak Bela Pramac Karena Cemas Tak Sekompak VR46
Anindhya Danartikanya | 1 September 2023 10:29
Bola.net - Marco Bezzecchi mengaku sempat bimbang memilih Mooney VR46 Racing Team atau Prima Pramac Racing untuk dibela di MotoGP 2024. Namun, ia akhirnya memilih bertahan di VR46. Ia menyatakan bahwa alasan utamanya adalah cemas dirinya tak bisa nyaman bekerja di Pramac.
Bezzecchi sudah bergabung dengan VR46 Riders Academy sejak 2015 dan membela struktur tim VR46 sejak 2020 di Moto2. Sejak itu pula, ia membangun relasi yang erat dengan orang-orang pilihan Valentino Rossi. Hal ini pula yang membantunya jadi calon juara musim ini.
Hasil apik pun membuat Bezzecchi diiming-imingi motor Desmosedici GP24 spek pabrikan terbaru oleh Ducati. Syaratnya, ia harus pindah ke Pramac. Pasalnya, Ducati hanya bisa menurunkan empat motor baru, yang secara kontraktual hanya disediakan untuk Ducati Lenovo Team dan Pramac.
Pilih Sisi Humanis Ketimbang Motor Baru
Lewat jumpa pers MotoGP Catalunya, Kamis (31/8/2023), Bezzecchi mengakui keputusan ini cukup sulit diambil, karena ia juga menginginkan motor terbaru dari Ducati. Namun, ia memilih bertahan di VR46 berkat hubungannya yang erat dengan para mekanik dan staf skuad tersebut.
"Ini jelas bukan keputusan yang mudah diambil. Ketika Anda punya kesempatan untuk mendapatkan motor pabrikan, tentu ini menarik. Namun, jujur saja, sisi humanis VR46 sangat penting. Saya membangun hubungan dengan mereka sejak lama dan ini penting untuk tampil baik," ujarnya.
"Saya tidak yakin bisa membangun hubungan yang sangat kuat dengan tim lain dalam waktu yang tidak banyak. Pasalnya, kami harus tampil baik dalam waktu yang sangat singkat di MotoGP. Jadi, bagi saya, lebih mudah memutuskan bertahan di VR46," lanjut rider berusia 24 tahun ini.
Turuti Keinginan Valentino Rossi
Bezzecchi juga menyatakan bahwa keputusan ini ia ambil setelah Rossi memohon agar dirinya bertahan dan menyatakan rasa percaya bahwa 'Bez' juga bisa menang meski pakai motor lama, seperti yang ia buktikan musim ini di atas Desmosedici GP22.
"Melihat Vale tertarik kepada saya, mendorong saya untuk bertahan, bagi saya ini sangat penting. Pasalnya, Vale adalah Vale. Ia sudah percaya pada saya sejak lama. Tanpa tim ini mungkin saya takkan bisa berlaga di kejuaraan dunia. Jadi, saya putuskan untuk bertahan," tutup Bezzecchi.
Menjelang Seri Catalunya akhir pekan ini, Bezzecchi sedang duduk di peringkat ketiga klasemen pembalap dengan koleksi 183 poin. Ia ada di belakang Pecco Bagnaia dengan koleksi 251 poin dan Jorge Martin dengan koleksi 189 poin.
Daftar Tim dan Pembalap Ducati Corse di MotoGP 2024
Ducati Lenovo Team
#1 Pecco Bagnaia (kontrak sampai akhir 2024)
#23 Enea Bastianini (2024)
Prima Pramac Racing
Kandidat: Jorge Martin, Franco Morbidelli, Marc Marquez, Joan Mir
Mooney VR46 Racing Team
#72 Marco Bezzecchi (2024)
Kandidat rider kedua: Luca Marini
Gresini Racing
#73 Alex Marquez (2024)
Kandidat rider kedua: Franco Morbidelli, Marc Marquez, Joan Mir
Sumber: MotoGP
Baca juga:
- Daftar Pembalap Moto2 2024: Joe Roberts Resmi Kembali ke American Racing
- Daftar Pembalap Formula 1 2024: Lewis Hamilton-George Russell Dapat Kontrak Baru Mercedes
- Lewis Hamilton dan George Russell Resmi Tetap Bela Mercedes di Formula 1 sampai 2025
- Gigi Dall'Igna: Ducati Tes Bareng Andrea Iannone? Boleh, Asal Taati Aturan WADA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sengit Rebutan Gelar, Jorge Martin Heran Bagnaia-Bezzecchi Bisa Jaga Persahabatan
Otomotif 30 Agustus 2023, 16:15 -
Jorge Martin Ultimatum Ducati, Bakal Pindah Tim Jika Talentanya Tak Dihargai
Otomotif 30 Agustus 2023, 13:58 -
Jorge Martin Senang Kini Buru Gelar Dunia Tanpa Diusik Team Order Ducati
Otomotif 30 Agustus 2023, 12:26 -
Tebar Ancaman, Jorge Martin: Kini Pecco Bagnaia Tahu Saya Salah Satu yang Terkuat
Otomotif 30 Agustus 2023, 11:55 -
Makin Menegangkan, 2 Kursi Ducati Kini Jadi Rebutan 6 Rider di MotoGP 2024
Otomotif 25 Agustus 2023, 10:15
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39