Sebagian Besar Pebalap Tetap Tak Ikuti Latihan MotoGP San Marino

Editor Bolanet | 14 September 2012 20:20
Sebagian Besar Pebalap Tetap Tak Ikuti Latihan MotoGP San Marino
Karel Abraham © Crash
- Sesi latihan bebas kedua MotoGP San Marino hari Jumat (14/9) tetap tidak diikuti oleh sebagian besar pebalap. Seperti sesi pertama, cuaca Sirkuit Misano masih dingin dan lembap. Terhitung hanya 11 pebalap yang turun ke lintasan.

Kali ini Karel Abraham dari tim Cardion AB Ducati menjadi yang tercepat. Ia diikuti dua pebalap CRT, yakni James Ellison (Paul Bird Motorsport) dan Michele Pirro dari San Carlo Honda Gresini.

Berikut hasil sesi latihan bebas kedua MotoGP San Marino:

1. Karel Abraham - Cardion AB Motoracing (1m 42.030s)

2. James Ellison - Paul Bird Motorsport (1m 43.204s)

3. Michele Pirro - San Carlo Honda Gresini (1m 44.299s)

4. Yonny Hernandez - Avintia Blusens (1m 44.565s)

5. Jonathan Rea - Repsol Honda (1m 44.999s)

6. Danilo Petrucci - Came IodaRacing (1m 45.048s)

7. David Salom - Avintia Blusens (1m 46.351s)

8. Ben Spies - Yamaha Factory Racing (1m 46.471s)

9. Randy De Puniet - Power Electronics Aspar (1m 50.103s)

10. Mattia Pasini - Speed Master (1m 50.641s)

11. Alvaro Bautista - San Carlo Honda Gresini (1m 50.977s) (cn/kny)

TAG TERKAIT