Rossi-Vinales Resmi Pamerkan Motor Baru Yamaha MotoGP
Anindhya Danartikanya | 19 Januari 2017 19:10
Bola.net - - Para pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi dan Maverick Vinales akhirnya secara resmi memamerkan motor YZR-M1 terbaru mereka kepada publik di Madrid, Spanyol pada hari Kamis (19/1).
Jika diamati, livery atau corak motor YZR-M1 ini tak mengalami banyak perubahan. Seperti tiga musim sebelumnya, motor mereka masih didominasi warna biru tua. Hanya saja, warna biru yang ada kini lebih gelap dan logo M milik Movistar yang berwarna hijau sedikit lebih besar.
Musim ini merupakan tahun ke-12 Rossi membela pabrikan Garpu Tala di kelas tertinggi, dan ia akan bertandem dengan pembalap baru yang hengkang dari Suzuki, Maverick Vinales sebagai pengganti Jorge Lorenzo yang hijrah ke Ducati.
Dalam gelaran presentasi tim ini, Rossi dan Vinales didampingi oleh General Manager Motorsports Division Yamaha Motor Corporation, Kouichi Tsuji; Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis dan Direktur Tim Movistar Yamaha MotoGP, Massimo Meregalli.
Setelah menjalani presentasi tim ini, Rossi, Vinales dan seluruh anggota tim Movistar Yamaha MotoGP akan pergi ke Sirkuit Sepang, Malaysia untuk menjalani uji coba pramusim perdana tahun ini pada 30 Januari-1 Februari mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Perselisihan Rossi-Lorenzo Berat Bagi Para Mekanik'
Otomotif 18 Januari 2017, 17:00 -
Cuaca Buruk, Valentino Rossi Batalkan La 100km dei Campioni
Otomotif 17 Januari 2017, 13:30 -
Teaser Video: Peluncuran Movistar Yamaha MotoGP
Open Play 16 Januari 2017, 13:30 -
Lorenzo, Satu-satunya Tandem yang Mampu Bekuk Rossi
Otomotif 14 Januari 2017, 13:35 -
'Valentino Rossi Pilihan Logis untuk Mercedes di Formula 1'
Otomotif 13 Januari 2017, 16:30
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39