Rio Haryanto Belum Tentukan Tim di GP2 Series 2014
Editor Bolanet | 19 November 2013 19:00
Kami masih melakukan negosiasi dengan tiga tim, yakni Carlin, EQ8 Caterham Racing, dan Racing Engineering, kata Ibunda Rio, Indah Pennywati pada hari Selasa (19/11). Ketiganya tim yang baik dan kami masih bingung menentukan, tambahnya.
Menurut Indah, negosiasi yang dilakukan Rio juga berkaitan dengan sponsor. Mudah-mudahan dalam dua pekan kami sudah bisa menentukan tim, lanjut Indah.
Rio sendiri bukan orang asing bagi Carlin. Pada musim 2012, tim itulah yang dibelanya. Bersama Carlin, Rio mengakhiri musim tersebut di peringkat ke-14 dengan 38 poin.
Di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi pada 5 November lalu, Rio juga telah menjalani uji coba dengan Racing Engineering dan EQ8 Caterham Racing.
Meski begitu, pada uji coba pramusim 2014, para pebalap GP2 sudah harus turun dengan tim resminya masing-masing. Uji coba tersebut akan digelar bulan Maret mendatang di Bahrain dan Abu Dhabi. (ant/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
10 Pebalap Terpilih ke Yamaha Asean Cup Race 2013
Otomotif 18 November 2013, 17:15 -
Pebalap Magelang Bawa Pulang Daihatsu Ayla di Drag Bike 201 M
Otomotif 17 November 2013, 22:50 -
Putaran Terakhir Drag Bike 201 M Jadi Saksi Perebutan Daihatsu Ayla
Otomotif 7 November 2013, 19:45 -
Xavier Simeon Gantikan Doni Tata di Gresini Musim Depan
Otomotif 4 November 2013, 17:02 -
GT Radial Evaluasi MT Speed Offroad Championship 2013
Otomotif 29 Oktober 2013, 18:30
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39