Rins Akui Frustrasi Gagal Bekuk Dovizioso di Qatar
Anindhya Danartikanya | 12 Maret 2019 13:30
Bola.net - - Pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins merasa frustrasi gagal meraih kemenangan di MotoGP Qatar pada Minggu (10/3), di mana ia justru harus puas finis di posisi keempat. Kepada Motorsport.com, Rins meyakini bahwa ia dan motor GSX-RR punya potensi besar menapakkan kaki di podium terpuncak.
Start dari posisi ke-10, Rins hanya butuh lima lap untuk mengambil alih pimpinan balap dari rider Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso. Sejak itu pula keduanya menjalani aksi saling salip memperebutkan posisi terdepan. Sayangnya, Rins melakukan kesalahan pada Lap 20, di mana ia melebar di tikungan pertama.
Alhasil, ia melorot ke posisi keempat dalam sekejap. Tak hanya gagal menang, ia juga harus rela melihat Marc Marquez (Repsol Honda) dan Cal Crutchlow (LCR Honda Castrol) menduduki posisi kedua dan ketiga usai melewati garis finis.
"Saya tiba di garasi dengan sangat frustrasi, karena saya yakin punya potensi memenangkan balapan. Suzuki punya kekuatan dan yang lainnya lemah. Sirkuit ini punya trek lurus yang sangat panjang dan kami tahu itu. Atas alasan ini, saya mencoba untuk membuat rival tetap di belakang saat melaju di tikungan," ujarnya.
Senang Sekaligus Marah
Di lain sisi, Rins sudah memprediksi balapan kali ini akan berjalan sulit, mengingat Sirkuit Losail dikenal lebih bersahabat untuk Ducati. Hal inilah yang membuatnya bisa merasa senang karena mampu memberikan ancaman kepada Dovizioso.
"Kami tahu balapan ini bakal sulit, dan atas alasan ini kami senang atas balapan yang kami jalani. Ban saya habis dengan 'sempurna'. Pada akhirnya, Dovi telah mengalahkan saya dengan segala cara. Tapi di dalam helm, saya sangat marah," ungkap Rins.
Rins akan kembali turun lintasan dalam MotoGP Argentina yang digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada 29-31 Maret mendatang. Musim lalu, Rins sukses meraih podium perdananya dengan finis ketiga di sirkuit tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pemanasan MotoGP Qatar: Petrucci Jadi yang Tercepat
Otomotif 10 Maret 2019, 20:23 -
Para Rival Akui Penasaran Duel 'Marquez vs Lorenzo'
Otomotif 8 Maret 2019, 10:18 -
Suzuki Minta Alex Rins Jadi 'Kapten' Tim di MotoGP 2019
Otomotif 3 Maret 2019, 11:35 -
Alex Rins Pede Bisa Tampil Mengancam di MotoGP Qatar
Otomotif 26 Februari 2019, 15:30 -
Lewat Rins, Suzuki Makin Berani Bidik Kemenangan di MotoGP
Otomotif 25 Februari 2019, 10:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56