Ramai-Ramai Cedera, 5 Pembalap MotoGP Ini Kesakitan Sepulang dari Jerez
Anindhya Danartikanya | 4 Mei 2021 17:41
Bola.net - MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez pada Minggu (2/5/2021) lalu memang menjadi momen bahagia bagi Ducati Lenovo Team. Bagaimana tidak? Mereka sukses merebut kemenangan lewat Jack Miller, yang disusul tandemnya, Pecco Bagnaia, yang sukses finis kedua. Namun, di balik itu semua, ada derita yang dialami pembalap lain.
Tak disangka-sangka, terdapat lima pembalap yang justru mengalami cedera sepulang dari Jerez. Beberapa di antaranya bahkan harus lebih awal mengakhiri uji coba pascabalap di trek yang sama pada Senin (3/5/2021). Ada yang memilih istirahat, ada yang memilih menemui dokter untuk pemeriksaan medis lebih lanjut.
Mereka pun kompak berharap kondisi fisik yang tak menguntungkan ini tak terlalu memengaruhi performa mereka di MotoGP Le Mans, Prancis, pada 14-16 Mei mendatang. Siapa saja sih para pembalap yang cedera ini? Berikut ulasannya.
Danilo Petrucci - Arm Pump dan Hernia Leher
Petrucci diketahui mengalami hernia pada lehernya usai kecelakaan di Seri Eropa 2020, tepatnya di Sirkuit Valencia, Spanyol. Masalah ini jadi momoknya sejak itu, dan rehabilitasi pada musim dingin belum memulihkan cedera ini. Lewat GPOne usai balap, ia pun mengaku hernia ini memengaruhi kinerja lengan kanannya.
"Balapan ini sulit. Saya sudah coba sekeras mungkin untuk menempel Miguel, namun situasinya rumit. Saya menderita pada beberapa lap terakhir. Lengan kanan saya kesakitan dan saya jadi sulit mengendalikan motor. Semua ini terjadi akibat kombinasi banyak hal," ujar 'Petrux' yang finis ke-14.
"Di Jerez, Anda mengalami banyak kendala di MotoGP. Tak ada kesempatan untuk bernapas. Akselerasi dan pengeremannya tiada henti. Saya juga punya hernia pada leher, yang memengaruhi fungsi lengan saya. Jadi, saya harus hati-hati," lanjut pembalap asal Italia ini.
Fabio Quartararo - Arm Pump
Fabio Quartararo kecewa harus finis ke-13 di Jerez, ketika ia sejatinya mampu mencatat ritme yang sangat cepat dan konsisten pada paruh pertama balapan. Sayangnya, ia harus terjun bebas dari posisi pertama ke posisi 13 usai cedera arm pump pada lengan kanannya kambuh.
Quartararo sempat mengalami cedera ini pada 2019, dan telah menjalani operasi. Namun, usai menang di Seri Doha lalu, ia sempat terekam kamera mengaku kepada Johann Zarco dan Jorge Martin bahwa lengan kanannya sakit akibat tendinitis. Sayang, rasa sakitnya makin parah dalam balapan di Jerez kali ini.
Alhasil, Monster Energy Yamaha pun mengumumkan bahwa rider berjuluk El Diablo ini terpaksa harus absen dari uji coba pascabalap. Pembalap berusia 22 ini bahkan segera berangkat ke Marseille, Prancis, untuk menjalani pemeriksaan medis, dan dijadwalkan menjalani operasi pada Selasa (4/5/2021).
Aleix Espargaro - Arm Pump
Satu lagi pembalap MotoGP yang dirundung cedera arm pump alias sindrom kompartemen pada lengan. Setelah Jack Miller, Iker Lecuona, dan Fabio Quartararo, kini rider Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro, dapat giliran. Akibatnya, ia harus puas finis keenam di Jerez, dan sulit bertarung dengan Takaaki Nakagami dan Joan Mir.
Espargaro bahkan harus mengakhiri uji coba pascabalap di Jerez lebih awal demi pergi ke Barcelona untuk menjalani tes medis lebih lanjut dengan Direktur Medis MotoGP, dr. Angel Charte. Kepada GPOne, ia pun mengaku terancam harus menjalani operasi lagi pada lengan kanan untuk pertama kalinya dalam 10 tahun.
"Sepuluh tahun lalu saya pernah operasi sindrom kompartemen, tapi saya sudah bicara dengan dr. Charte. Mungkin saya harus operasi lagi. Saya penasaran apakah dengan latihan dan pencegahan, contohnya posisi berkendara, kami bisa lebih baik. Saat ini saya agak cemas, bukan soal Le Mans, melainkan Mugello, karena treknya sangat menuntut fisik," tuturnya.
Alex Rins - Cedera Bahu Kanan Kambuh
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, mengaku cedera bahu kanannya kambuh lagi usai mengalami kecelakaan hebat di Tikungan 5 pada sesi FP4 di Jerez pada Sabtu (1/5/2021). Cedera Rins ini sejatinya buntut dari kecelakaan di tempat yang sama setahun lalu di MotoGP Spanyol 2020.
Kala itu, ia mengalami kecelakaan hebat di Tikungan 11 pada sesi Kualifikasi (Q2) demi menghindari Jack Miller yang sebelumnya terjatuh di tempat yang sama. Akibatnya, tulang bahu kanan Rins mengalami keretakan sekaligus dislokasi. Uniknya, ia memilih tak menjalani operasi dan memulihkannya dengan terapi.
Sayang, usai kecelakaan akhir pekan lalu, rasa sakit kembali timbul. Akibat hal ini pula, Rins tak secara penuh menjalani uji coba demi menjalani pemeriksaan di Barcelona. "Saya sedikit sakit saat mengerem. Ini sensasi saya rasakan pada 2020, namun tak terlalu parah. Kami akan lihat apa yang terjadi pada bahu saya, apakah ada pembengkakan," tuturnya via MotosanGP.
Marc Marquez - Cedera Lengan, Bahu, dan Leher
Sama seperti Espargaro dan Rins, Marc Marquez juga memilih mengakhiri uji coba Jerez jauh lebih awal. Rider Repsol Honda ini mengaku kondisi tubuhnya cukup lemah hingga ia hanya mampu menjalani tujuh lap. Lewat rilis resmi tim, Marquez menyatakan kondisinya ini sangat dipengaruhi kecelakaan hebat yang ia alami di sesi FP3.
Marquez yang masih dalam tahap rehabilitasi cedera patah tulang humerus kanan, secara mengejutkan mengalami kecelakaan hebat di Tikungan 7. Akibat kecelakaan itu, Marquez sempat hilang ingatan sejenak. Tak hanya itu, lengan kanan, bahu kanan, dan lehernya terasa kaku-kaku.
"Hari ini kami tak benar-benar menjalani uji coba. Saya hanya turun lintasan sekali, karena pada momen kedua badan saya sudah 'terkunci'. Leher dan bahu kanan saya sungguh kaku, mirip kondisi fisik saya setelah Portimao. Kecelakaan pada Sabtu tak membantu kondisi fisik saya," ujarnya.
Sumber: GPOne, MotosanGP, Monster Energy Yamaha, Honda Racing Corporation
Video: Dimas Ekky Ingin Mandalika Racing Team Jadi Batu Loncatan Rider Indonesia
Baca Juga:
- Cedera Bahu Alex Rins Kambuh Lagi Usai Kecelakaan di MotoGP Jerez
- Joan Mir: Sering Bikin Bingung, Marc Marquez Ini Alien atau Manusia Sih?
- Tukar Helm dengan Valentino Rossi, Fabio Quartararo Tambah Koleksi
- Korban Arm Pump Bertambah, Kini Giliran Aleix Espargaro Terancam Operasi
- Fisik Lemah, Marc Marquez Hanya Jalani 7 Lap di Uji Coba Jerez
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tes Medis, Fabio Quartararo Resmi Absen dari Uji Coba MotoGP Jerez
Otomotif 3 Mei 2021, 17:10
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40