'Peristiwa 2015 Justru Buat Marc Marquez Kian Kuat'
Anindhya Danartikanya | 2 Desember 2016 11:45
Bola.net - - Kepala mekanik atau crew chief Marc Marquez di Repsol Honda, Santi Hernandez menyatakan bahwa pebalapnya tersebut adalah pebalap yang cerdas dan mampu belajar dari segala kesalahan dan peristiwa kontroversial yang terjadi sepanjang MotoGP 2015.
Pada musim 2015, Marquez mengalami enam kali gagal finis dan mendapat tuduhan dari Valentino Rossi bahwa dirinya sengaja membantu Jorge Lorenzo merebut gelar dunia. Kepada Sport.es, Hernandez meyakini hal-hal ini justru membuat Marquez kian termotivasi dan berhasil meraih gelar dunia 2016.
Marc pebalap yang cerdas. Ia selalu belajar dari kesalahan, baik yang ia buat sendiri atau dibuat oleh tim. Apa yang terjadi pada 2015 membuatnya belajar banyak hal dan membuatnya kian kuat. Kini ia tahu bahwa ketika ia tak punya motor terbaik ia harus tahu bagaimana caranya tetap meraih hasil baik, ujarnya.
Apakah Marquez pernah merasa sedih dan kecewa ketika tampil buruk? Hernandez pun tak memungkiri hal ini, namun menyatakan bahwa pebalap Spanyol berusia 23 tahun itu selalu memiliki sikap positif agar timnya tetap termotivasi meraih hasil yang lebih baik.
Ia sosok yang tak pernah kehilangan senyum. Ia sungguh bocah yang super positif. Semua orang juga berkata begitu. Meski ada kalanya ia terlihat cemas, kami tahu cara menenangkannya. Ketika makan malam di hospitality, kami akan berdiskusi atau justru melupakan semua masalah, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Marquez: Pindah Tim? Never Say Never!
Otomotif 1 Desember 2016, 15:45 -
Rider Muda Bermunculan, Marquez Bicara Rival Masa Depan
Otomotif 1 Desember 2016, 13:45 -
Marquez: Sejak Jabat Tangan Rossi, Situasi Jadi Tenang
Otomotif 1 Desember 2016, 11:45 -
Tak Dominan, Marquez Justru Senang Ada 9 Pemenang
Otomotif 1 Desember 2016, 09:45 -
'Laps for Life 93', Marquez Senang Mentori Para Rider Cilik
Otomotif 30 November 2016, 14:45
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40