Para Rider MotoGP Tetap Tolak Komunikasi Radio ala Formula 1 Usai Drama Flag-to-Flag di Seri San Marino

Anindhya Danartikanya | 9 September 2024 13:36
Para Rider MotoGP Tetap Tolak Komunikasi Radio ala Formula 1 Usai Drama Flag-to-Flag di Seri San Marino
MotoGP San Marino 2024 di Sirkuit Misano (c) AP Photo/Antonio Calanni

Bola.net - Para pembalap MotoGP kembali menolak pemakaian sistem komunikasi via radio seperti di Formula 1, meski balapan utama Seri San Marino di Sirkuit Misano dipenuhi drama yang bisa dihindari andai mereka terhubung dengan tim di garasi pada Minggu (8/9/2024).

Tim radio sudah dikembangkan oleh MotoGP selama delapan tahun terakhir. Meski belum pernah dipakai, perangkat ini diuji secara berkala oleh FIM dan Dorna Sports. Uji coba terakhir digelar di sela tes pascabalap di Jerez, Spanyol, pada Mei 2023 oleh Fabio Quartararo, Aleix Espargaro, dan Jonas Folger.

Advertisement

Usai tes tersebut, Quartararo dan Espargaro tetap memberikan umpan balik negatif karena merasa terganggu. Kini, topik mengenai tim radio kembali menyeruak, terutama setelah Jorge Martin melakukan blunder flag-to-flag di Misano usai tak punya cukup banyak data cuaca dari timnya.

Namun, para pembalap justru membela Martin. Menurut mereka, keputusan Martin sudah tepat, hanya saja apes karena hujan hanya turun sejenak. Mereka juga tetap menolak keras tim radio, karena yakin pembalap tetap pengambil keputusan termutlak di  trek. Berikut pernyataan mereka via GPOne.

1 dari 4 halaman

Marco Bezzecchi

Marco Bezzecchi

Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi (c) VR46 Racing Team

"Sulit bagi saya mendengarkan seseorang selagi mengendarai motor. Saya tak merendahkan para pembalap mobil, meski mereka harus menjalankan banyak operasional dari setir di tempat mereka duduk. Secara pribadi, saya tak tahu apakah saya bisa memahami apa yang mereka (tim) katakan kepada saya.

"Apakah ini bisa berbahaya? Entahlah, toh saya takkan mendengarkannya. Secara pribadi, saya sudah pernah mencobanya dan Anda tak bisa mendengar apa pun akibat suara (motor). Lagipula, (akibat radio tim) kami jadi tak bisa mengenakan penyumbat telinga. Padahal, telinga krusial untuk keseimbangan. Untuk pertunjukan, ini memang oke, tetapi tidak terlalu layak diterapkan."

2 dari 4 halaman

Marc Marquez

Marc Marquez

Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez (c) AP Photo/Antonio Calanni

"Dalam kasus spesifik seperti hari ini, saya rasa pembalap tetap harus jadi orang yang mengambil keputusan. Mustahil bagi tim untuk tahu lebih baik ketimbang pembalap soal kondisi trek, terutama ketika ada perubahan cuaca dari kering ke basah.

"Kalau sebaliknya, mungkin teknologi ini ada gunanya, karena bisa memberi kami data rival yang tak kami punya. Secara umum, saya rasa untuk hiburan ini bagus. Namun, untuk esensi olahraga, saya tidak mendukung, meski memang benar kami di sini kadang-kadang juga untuk pertunjukan dan orang-orang di rumah bakal tertarik."

3 dari 4 halaman

Enea Bastianini

Enea Bastianini

Pembalap Ducati Lenovo Team, Enea Bastianini (c) AP Photo/Antonio Calanni

"Saya tidak suka, karena menurut saya, keputusan-keputusan tertentu harus ditentukan sendiri oleh si pembalap. Semua tergantung pada apa yang kami rasakan pada saat itu juga dan dalam situasi itu juga, tak peduli apakah kami punya kepercayaan diri atau tidak.

"Saya rasa orang-orang yang ada di pit tak bisa lebih baik dalam memahami soal kondisi sesungguhnya di trek. Hanya pembalap yang bisa tahu, dan saya rasa butuh teknologi yang sangat rumit agar bisa mendapatkan informasi lebih banyak dari pit ketimbang dari yang kami dapat dari atas motor (dasbor)."

4 dari 4 halaman

Pecco Bagnaia

Pecco Bagnaia

Pembalap Ducati Lenovo Team, Pecco Bagnaia (c) AP Photo/Antonio Calanni

"Semua tergantung pada cara kerjanya. Mereka terus mengembangkan hal-hal macam ini, tetapi kami sudah mendapatkan input sebanyak mungkin di sekeliling trek, baik dari tim maupun dari dasbor. Jadi, saya tidak mendukungnya."

Sumber: GPOne