Para Rider MotoGP Protes Jadwal 2024: Terlalu Banyak Balapan, Risiko Cedera Melonjak
Anindhya Danartikanya | 29 September 2023 11:07
Bola.net - Para pembalap MotoGP ternyata tak menyambut hangat jadwal balap musim 2024 yang baru-baru ini dirilis oleh FIM dan Dorna Sports. Di sela Seri Jepang di Sirkuit Motegi, Kamis (28/9/2023), beberapa rider mencurahkan keluh kesah mereka karena harus menjalani banyak seri musim depan.
Jadwal MotoGP 2024 memang akan terdiri dari 22 seri. Ini adalah jumlah seri terbanyak dalam sejarah Grand Prix. Tak hanya itu, mengingat Sprint diperkenalkan mulai 2023, maka para rider kelas MotoGP bakal menjalani total 44 balapan, dengan rincian 22 Grand Prix dan 22 Sprint.
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder, mengakui dirinya senang jika harus sering-sering balapan. Namun, ia bersimpati kepada para anggota kru tim-tim Grand Prix yang sudah berkeluarga. Pasalnya, jadwal yang padat ini membuat mereka jarang bertemu sanak saudara.
"Jujur saja, jika saya tak berada di Afrika Selatan, saya berada di tempat lain, saya tidak ada di rumah. Jadi, jika kami balapan lebih sering, itu bukan masalah besar. Namun, untuk orang-orang yang pulang ke keluarga mereka, itu kisah berbeda," ujar Binder via Crash.net.
Jangan Samakan MotoGP dengan Formula 1
Fabio Quartararo lebih blak-blakan mengungkapkan keresahannya. Menurutnya, kalender 2024 tak hanya menyajikan terlalu banyak balapan, melainkan juga lebih menguras fisik dan mental. Hal ini ia yakini bakal memicu lebih banyak kecelakaan. Ia juga memperingatkan bahwa MotoGP tak bisa disamakan dengan Formula 1.
"Itu batasannya. Sudah jelas itu batasannya. Namun, masalahnya bukan hanya 22 balapan (Grand Prix), melainkan juga 22 Sprint. Untuk mental dan fisik, akhir pekan sangat berbeda. Anda lihat sendiri berapa banyak cedera yang terjadi musim ini," ungkap juara dunia 2021 ini.
"Sejak Jumat, Anda harus tampil di limit performa. Tahun lalu, Anda bisa memulai akhir pekan lebih santai. Namun, dengan jadwal sekarang, Anda selalu tampil di limit. Bagi saya, inilah masalahnya. Lebih dari 22 seri jelas mustahil. Secara fisik, MotoGP berbeda dari Formula 1," lanjutnya.
Anggap 44 Balapan Sudah Keterlaluan
Delapan kali juara dunia, Marc Marquez, bahkan menyebut jumlah seri pada 2024 sudah kelewatan. Ia memperingatkan bahwa 44 balapan dalam semusim benar-benar sudah mentok mencapai kadar toleransi para rider. Seperti Quartararo, ia juga yakin jadwal baru ini bakal memicu lebih banyak insiden.
"Saya sangat sepakat dengan Fabio, 22 seri terlalu banyak. Kami tak hanya menjalani 22 balapan, melainkan 44. Sprint tak disebut balapan, padahal itu balapan sungguhan. Cek saja para rider yang cedera musim ini. Jumlahnya banyak. Kebanyakan terjadi di lap pertama," ucap Marquez.
"Pasalnya, di sana lah kami ambil risiko paling banyak dan di mana kami ngotot. Jadwal baru ini keterlaluan. Kami harus beradaptasi. Ini menuntut fisik. Jika lelah, Anda kehilangan konsentrasi, dan ini menciptakan kans lebih besar untuk kecelakaan atau melakukan kesalahan," tutupnya.
Jadwal Lengkap MotoGP 2024
Seri 1: Losail, Qatar - 8-10 Maret 2024
Seri 2: Algarve, Portugal - 22-24 Maret 2024
Seri 3: Termas, Argentina - 5-7 April 2024
Seri 4: Austin, Amerika Serikat - 12-14 April 2024
Seri 5: Jerez, Spanyol - 26-28 April 2024
Seri 6: Le Mans, Prancis - 10-12 Mei 2024
Seri 7: Barcelona-Catalunya, Spanyol - 24-26 Mei 2024
Seri 8: Mugello, Italia - 31 Mei-2 Juni 2024
Seri 9: Sokol, Kazakhstan - 14-16 Juni 2024
Seri 10: Assen, Belanda - 28-30 Juni 2024
Seri 11: Sachsenring, Jerman - 5-7 Juli 2024
Seri 12: Silvestone, Inggris - 2-4 Agustus 2024
Seri 13: Red Bull Ring, Austria - 16-18 Agustus 2024
Seri 14: MotorLand Aragon, Spanyol - 30 Agustus-1 September 2024
Seri 15: Misano, San Marino - 6-8 September 2024
Seri 16: Buddh, India - 20-22 September 2024
Seri 17: Mandalika, Indonesia - 27-29 September 2024
Seri 18: Motegi, Jepang - 4-6 Oktober 2024
Seri 19: Phillip Island, Australia - 18-20 Oktober 2024
Seri 20: Buriram, Thailand - 25-27 Oktober 2024
Seri 21: Sepang, Malaysia - 1-3 November 2024
Seri 22: Valencia, Spanyol - 15-17 November 2024
Sumber: Crashnet
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Moncer di India, Marc Marquez-Joan Mir Merendah Jelang Seri Kandang Honda di Motegi
Otomotif 27 September 2023, 10:35 -
Joan Mir Anggap Kemajuan Honda di MotoGP India Misterius, Tetap Ragu Bisa Menang
Otomotif 26 September 2023, 15:44 -
Gresini Racing Soal Marc Marquez: Yang Jelas Kami Incar Rider Tangguh
Otomotif 26 September 2023, 14:09 -
Pelik Banget, Mengapa Marc Marquez Batal Pindah ke KTM dan Pramac di MotoGP 2024?
Otomotif 26 September 2023, 12:29 -
Ducati Yakin Marc Marquez ke Gresini Dekati Kenyataan: Tak Ada Kursi Kosong Lain
Otomotif 26 September 2023, 11:27
LATEST UPDATE
-
Prediksi Korea Selatan vs Oman 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:12 -
Mateo Retegui Cedera, Absen Bela Timnas Italia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 06:11 -
Prediksi Jepang vs Bahrain 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:10 -
Prediksi Australia vs Indonesia 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:08 -
Prediksi Arab Saudi vs China 21 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:05 -
Jay Idzes: Calon Pengganti Francesco Acerbi di Inter Milan
Liga Italia 20 Maret 2025, 05:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56