Mulai Kompetitif, Lorenzo Puas Hasil Uji Coba Qatar
Anindhya Danartikanya | 13 Maret 2017 13:20
Bola.net - - Pembalap baru Ducati Corse, Jorge Lorenzo menyatakan bahwa dirinya merasa puas atas hasil uji coba pramusim MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, di mana ia sukses menduduki posisi keempat tercepat pada hari ketiga, Minggu (12/3) malam waktu setempat. Hal ini ia sampaikan kepada Crash.net.
Lorenzo mencetak 1 menit 54,519 detik, tertinggal 0,189 detik di belakang rider tercepat dari Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales. Meski begitu, rider Spanyol berusia 29 tahun ini mengaku masih harus memperbaiki ritme dalam simulasi balap, yang bakal krusial untuk balapan nanti.
Saya senang karena saya mulai merasa nyaman di atas motor. Saya bisa melaju cepat, tapi masih belum menemukan limit motor dalam lap tunggal. Meski begitu, yang terpenting adalah balapan. Tugas kami masih menumpuk dan kami harus memperbaiki performa dalam sesi latihan pada pekan balap nanti, ujarnya.
Lorenzo menyatakan bahwa Desmosedici GP17 memiliki karakter yang unik. Tenaganya yang besar, begitu juga pergerakannya yang 'gugup', membuat motor ini memang menuntut fisik si pengendara. Namun kali ini Lorenzo mengaku tak terlalu kelelahan dan mampu lebih mudah menjalani proses adaptasi.
Meski begitu, hasil uji coba yang positif ini belum juga bisa memperlihatkan target jangka panjang macam apa yang harus dipatok Lorenzo, apalagi musim ini ia anggap sebagai musim pembelajarannya beradaptasi dengan Ducati.
Soal jangka panjang, kami masih punya banyak tugas. Tapi di lintasan yang cocok dengan Ducati, kami bisa tampil baik. Meski begitu, kita lihat saja nanti. Hanya waktu dan pengalaman yang bisa menjawab apakah kami bisa tampil kompetitif nantinya, pungkas Por Fuera.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dovizioso Nantikan Kehebatan Lorenzo di Ducati
Otomotif 10 Maret 2017, 16:00 -
Ingin Merasa Lebih Muda, Alasan Lorenzo ke Ducati
Otomotif 10 Maret 2017, 13:30 -
Jorge Lorenzo Ragu Bakal Rebut Gelar MotoGP 2016
Otomotif 10 Maret 2017, 11:30 -
Ayah Jorge Lorenzo: Dia Bakal Juara Lagi di Ducati!
Otomotif 10 Maret 2017, 10:30 -
Coba Atasi Masalah Stabilitas, Ducati Siapkan Kejutan
Otomotif 9 Maret 2017, 11:35
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40