Meksiko Targetkan Kembali ke F1 Tahun 2014

Editor Bolanet | 24 Januari 2013 15:00
Meksiko Targetkan Kembali ke F1 Tahun 2014
Meksiko targetkan kembali ke F1 tahun 2014.
- Persiapan Meksiko untuk kembali menggelar Formula 1 mulai berjalan ke arah yang lebih jelas. Renovasi dikabarkan akan segera dilakukan di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez.

Menurut Vice President Federasi Balap Mobil Dunia (FIA), Jose Abed, perombakan tersebut akan selesai tepat waktu sebelum masuk ke kalender balap 2014.

Kami berencana untuk memperbaiki Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez. Saat perubahan telah usai nanti, F1 bisa kembali ke Meksiko pada tahun 2014, ujar Abed, yang merupakan promotor balap F1 GP Meksiko pada tahun 1986-1992.

Menurut Abed, untuk menggelar F1 tahun depan, Meksiko akan menghabiskan biaya sebesar USD 50 juta (Rp 481,2 milyar). Investasi untuk perbaikan sirkuit mencapai USD 20 juta, dan biaya penyelenggaraan yang diserahkan ke Bernie Ecclestone (Bos F1) sebesar USD 30 juta, pungkasnya.

Di F1 musim ini, Meksiko akan diwakili oleh pebalap baru McLaren, Sergio Perez dan pebalap baru Sauber, Esteban Gutierrez. Negara tersebut pernah melahirkan satu pemenang di F1, yakni Pedro Rodriguez.  (gpu/kny)

TAG TERKAIT