Masih Rookie, Maverick Vinales Tak Mau Dipuji

Editor Bolanet | 16 Maret 2015 14:15
Masih Rookie, Maverick Vinales Tak Mau Dipuji
Maverick Vinales (c) AFP
- Debutan MotoGP 2015 sekaligus pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales tak mau mendengar pujian meski sejauh ini dia lah yang paling bersinar dari empat debutan dalam uji coba pramusim di Malaysia dan Qatar.

Vinales yang merupakan juara dunia Moto3 2013, mengalami penurunan performa pada dua hari pertama uji coba Qatar. Pada hari pertama (14/3) ia menduduki posisi ke-11, sementara pada hari kedua (15/3) duduk di posisi ke-14.

Jangan berkata saya mengejutkan dan kuat, karena saya hanya duduk di posisi ke-14. Saya memang nyaman di atas Suzuki, tapi pada hari pertama saya jatuh dua kali. Itu salah saya sendiri. Saya terlambat mengerem dan mengerem terlalu dalam, ujarnya kepada Speedweek.

Vinales pun yakin masih harus belajar banyak. Saya masih harus memperbaiki kecepatan. Ini hanyalah uji coba keempat saya di atas motor MotoGP, jadi saya masih harus belajar lebih baik lagi. Saya harus mempelajari motor kami lebih jauh, tutupnya. (sw/kny)