Masih Kesakitan, Jorge Lorenzo Kembali Absen di MotoGP Jepang
Anindhya Danartikanya | 19 Oktober 2018 08:35
Bola.net - - Pebalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo resmi dinyatakan takkan melanjutkan partisipasinya dalam MotoGP Jepang yang digelar di Sirkuit Twin Ring Motegi akhir pekan ini. Lorenzo terlihat kesakitan usai berkendara selama dua lap pada awal sesi latihan bebas pertama (FP1) pada Jumat (19/10).
Lorenzo mengalami dislokasi tulang ibu jari dan keretakan metatarsal kedua pada kaki kanan usai kecelakaan di MotoGP Aragon, Spanyol. Belum sembuh, ia kembali terjatuh pada sesi latihan kedua MotoGP Thailand, mengalami keretakan tulang radius pergelangan tangan kiri.
Akibat kecelakaan tersebut, Lorenzo pun harus mundur dari sisa pekan balap di Buriram, dan bertolak ke Bangkok sehari setelah insiden terjadi. Ia menghabiskan waktu selama sepekan di kota tersebut untuk beristirahat sekaligus menjalani proses pemulihan.
Sudah Ragu Sejak Awal
Setibanya di Motegi, Lorenzo sendiri mengaku meragukan partisipasinya, namun tetap ingin mencoba berkendara untuk memastikan kondisi pergelangan tangannya. "Usai kecelakaan di Thailand, saya merasa optimistis karena tampaknya tak ada hal serius pada pergelangan tangan saya, dan kaki saya tak menjadi lebih buruk," ungkapnya kepada BT Sport pada Kamis (18/10).
"Tapi setelah melakukan scan, tampaknya ada keretakan (pada pergelangan). Saya sudah berlatih, tapi tak ada perkembangan selama pekan ini. Dan di sini, saya memutuskan pergi ke rumah sakit dan kembali melakukan scan, dan tampaknya justru lebih retak dibanding sebelumnya," lanjutnya.
Mundur Usai Dua Lap
Lorenzo pun memutuskan turun lintasan pada sesi FP1 pagi ini, dan usai menjalani dua lap, ia segera kembali ke pit sembari menggelengkan kepala dan berulang kali memandangi pergelangan tangan kirinya.
Badan Pengawas Balap MotoGP atau Race Direction pun akhirnya mengumumkan bahwa Lorenzo mundur dari sisa pekan balap di Motegi. Ducati Corse sendiri belum bisa menentukan kapan lima kali juara dunia tersebut bisa kembali.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lorenzo: Adaptasi di Yamaha Tak Sedramatis di Ducati
Otomotif 18 Oktober 2018, 13:05 -
'Demi Sukses, Lorenzo-Honda Harus Sama-Sama Adaptasi'
Otomotif 18 Oktober 2018, 11:30 -
Lorenzo Harapkan Cedera Tak Halangi Partisipasi di Motegi
Otomotif 18 Oktober 2018, 10:45 -
'Duet Dovizioso-Petrucci Takkan Sekuat Dovizioso-Lorenzo'
Otomotif 17 Oktober 2018, 14:00 -
Dovizioso: Kepergian Lorenzo ke Honda Adalah Kerugian Ducati
Otomotif 17 Oktober 2018, 10:15
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40