Masa Depan Marc VDS-Yamaha Ditentukan di MotoGP Jerez
Anindhya Danartikanya | 28 Maret 2018 13:00
Bola.net - - Manajer Tim Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda, Michael Bartholemy mengaku bahwa keputusan soal peluang kerjasama timnya dengan Yamaha akan ditentukan di MotoGP Spanyol yang digelar di Sirkuit Jerez pada 4-6 Mei mendatang, demikian yang ia nyatakan kepada GPOne.
Marc VDS turun di MotoGP sejak 2015 dengan kontrak tiga tahun dari Honda. Mereka memperpanjang kontrak untuk musim 2018, dan saat ini tim asal Belgia tersebut tengah mencari partner untuk 2019. Mereka berpeluang bertahan di Honda atau pindah ke Suzuki, namun peluang terbesar ada di Yamaha.
Tentu saya tak bisa bicara banyak. Yang jelas, kami sudah melakukan pertemuan di Qatar dan saya rasa situasi kami akan lebih jelas di Argentina, karena kami akan bicara soal detail. Target kami adalah mencapai kesepakatan di Jerez, jadi saya rasa di Austin nanti kami akan sudah mulai tahu jawabannya, ujar Bartholemy.
Bartholemy juga mengaku sudah bicara serius dengan ridernya saat ini, Franco Morbidelli yang terikat kontrak dengan Marc VDS sampai akhir 2019. Juara dunia Moto2 2017 ini tampaknya akan ikut ke mana pun Marc VDS pergi tahun depan, dan Bartholemy ingin memberinya motor pabrikan.
Saya sudah bicara dengan Franco dan tahun depan saya ingin memberinya motor pabrikan. Saya rasa penting baginya untuk punya motor kompetitif dan ini sudah jelas. Bagi seorang debutan, motor dari setahun sebelumnya memang bagus, tapi setelahnya ia butuh motor pabrikan, tutup Bartholemy.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bos Tech 3 Minta Zarco Pilih KTM Ketimbang Honda
Otomotif 27 Maret 2018, 11:45 -
Tech 3 Yamaha Akui Rekrut Hafizh Syahrin Ide 'Gila'
Otomotif 27 Maret 2018, 10:15 -
GoPro Rilis 'Behind The Scene' Kembalinya Valentino Rossi dari Cedera
Otomotif 27 Maret 2018, 09:25 -
Insiden Simoncelli Sempat Buat Rossi Ingin Pensiun Dini
Otomotif 27 Maret 2018, 09:00 -
Rossi: Persaingan MotoGP Argentina Bakal Acak Lagi
Otomotif 26 Maret 2018, 12:50
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39