Marquez Yakin Honda Takkan Biarkan Pedrosa ke Yamaha

Editor Bolanet | 6 Mei 2016 12:30
Marquez Yakin Honda Takkan Biarkan Pedrosa ke Yamaha
Dani Pedrosa dan Marc Marquez (c) HRC
- Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez meyakini bahwa Honda Racing Corporation (HRC) tak akan membiarkan sang tandem, Dani Pedrosa untuk pergi ke Movistar Yamaha MotoGP tahun depan, demikian yang ia nyatakan dalam jumpa pers MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans pada hari Kamis (5/5).


Awal pekan ini, Pedrosa sangat santer digosipkan bakal bertandem dengan Valentino Rossi tahun depan, setelah Yamaha dikabarkan gagal mendapatkan tanda tangan Maverick Vinales akibat tak mencapai kesepakatan soal nilai kontrak. Jika hal ini terwujud, maka Pedrosa akan memutuskan hubungan dengan HRC setelah 16 tahun kerjasama.


Honda akan berupaya keras mempertahankan Dani karena ia pebalap yang baik, punya pengalaman dan mampu melaju cepat. Ia juga penting bagi tim kami selama bertahun-tahun. Sejak dua tahun lalu saya sudah bilang bahwa ia tandem yang baik. Dani salah satu yang terkuat. Jadi saya rasa Honda akan mempertahankannya, ujarnya.


Marquez sendiri belum juga memberikan tanda tangannya kepada HRC soal perpanjangan kontrak, namun mengaku sudah mulai melakukan negosiasi sejak MotoGP Austin, Texas dan optimis akan bertahan.


Saya sudah bicara dengan Honda sejak Austin, dan semuanya tampak berjalan ke arah yang benar. Saya ingin berkonsentrasi di lintasan, tapi kami tetap melakukan negosiasi, tutup empat kali juara dunia asal Spanyol tersebut. [initial]


 (cn/kny)