Marquez Siapkan 'Attack Mode' Jelang MotoGP Misano
Anindhya Danartikanya | 6 September 2017 09:30
Bola.net - - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez telah mempersiapkan 'attack mode' dalam menghadapi MotoGP San Marino yang digelar di Misano World Circuit Marco Simoncelli akhir pekan nanti, usai gagal finis akibat kerusakan mesin di Sirkuit Silverstone, Inggris dua pekan lalu.
Berkat gagal finis tersebut, Marquez kehilangan posisi dari puncak klasemen, yang kini diambil alih oleh rider Ducati Corse, Andrea Dovizioso. Meski begitu, rider Spanyol ini masih yakin dirinya mampu kompetitif di sirkuit manapun dengan cuaca apapun, hingga optimis meraih hasil baik di Misano nanti.
Kami akan mencoba menjalani pekan balap yang baik di Misano, melupakan seri sebelumnya. Yang penting, belakangan ini kami kompetitif di semua jenis lintasan, jadi pergi ke Misano yang berliku dan sempit, kami akan melakukan pendekatan yang sama dan mengusung mentalitas yang bekerja dengan baik sejauh ini, ujarnya dalam rilis resmi tim.
Dengan enam seri tersisa musim ini, Marquez pun yakin inilah saatnya dirinya lebih agresif untuk mempertahankan gelar. Uji coba yang dilakukan Repsol Honda di Misano bulan lalu pun diyakininya akan menjadi pondasi kuat untuk merebut kemenangan.
Kami akan mencoba tampil sekuat mungkin. Kemenangan bukan sekadar target, tapi kami harus siap memperebutkannya jika kami punya peluang. Kami akan meraih hasil sebaik mungkin. Uji coba kami pada Agustus berjalan lancar, jadi kami akan siap untuk memulai pekan balap dengan baik, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MotoGP 2019, Akankah Marc Marquez ke KTM?
Otomotif 31 Agustus 2017, 15:00 -
Honda Investigasi Mesin Marquez di Jepang
Otomotif 31 Agustus 2017, 12:00 -
Gagal Mesin di Silverstone, Marquez Cuma Bisa Pasrah
Otomotif 28 Agustus 2017, 12:00 -
Klasemen Sementara MotoGP 2017 Usai Seri Inggris
Otomotif 27 Agustus 2017, 23:05 -
Andrea Iannone Pimpin Sesi Pemanasan MotoGP Inggris
Otomotif 27 Agustus 2017, 18:18
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39