Marquez Siap Sabet 'Triple Crown' untuk Honda di Valencia
Anindhya Danartikanya | 14 November 2018 10:35
Bola.net - - Meski gelar dunia sudah di tangan dan tak lagi punya beban besar, pebalap Repsol Honda, Marc Marquez sangat bersemangat menghadapi MotoGP Valencia, Spanyol akhir pekan nanti, yang juga merupakan seri pamungkas musim ini. Hal ini ia sampaikan dalam rilis resmi tim.
Marquez, yang telah mengunci gelar dunia di Motegi, Jepang bulan lalu, telah melakukan perayaan besar-besaran dengan penduduk Cervera, Spanyol, kota kelahiran dan tempat tinggalnya. Ia pun tak sabar berbagi keceriaan ini dengan penonton di Valencia nanti.
"Rasanya menyenangkan bisa merayakan gelar dunia beberapa hari lalu di kota tempat tinggal saya bersama keluarga, penduduk dan klub penggemar, dan kini saya ingin merayakannya bersama semua penggemar di Valencia," ungkap rider 25 tahun ini.
Tekad Sabet 'Triple Crown'
Jika Marquez mengunci gelar dunia pebalap di Motegi, Honda pun telah berhasil meraih gelar dunia konstruktor di Sepang, Malaysia. Kini Repsol Honda tinggal mengamankan gelar dunia tim. Saat ini, mereka tengah duduk di puncak klasemen tim, unggul 39 poin dari Movistar Yamaha.
"Jelas kami takkan punya beban seperti tahun lalu, ketika gelar dunia masih harus diperebutkan, tapi mentalitas kami bakal tetap sama karena kami ingin mengakhiri musim ini dengan baik. Kini kami berpeluang besar meraih gelar dunia tim, dan kami akan berusaha sebaik mungkin untuk melengkapi Triple Crown," ujar Marquez.
Bidik Kemenangan
Marquez pun bertekad mengakhiri musim ini dengan kemenangan, hasil yang gagal ia rebut tahun lalu di Valencia, di mana ia harus rela melihat kemenangan jatuh ke tangan Dani Pedrosa dan terpaksa puas finis di belakang Johann Zarco.
"Raihan ini sangat penting bagi kami dan Honda, dan bakal jadi akhir yang sempurna untuk musim ini. Saya tak ingin kehilangan momentum atau cara saya berkendara sekarang, jadi saya akan coba fokus seperti biasa sepanjang pekan balap, dan memperebutkan kemenangan pada Minggu," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marquez Kejar Rekor Agostini, Sang Ibu: Semoga Beruntung!
Otomotif 13 November 2018, 11:23 -
Nyaman di Honda, Marquez: Kenapa Harus Pindah?
Otomotif 12 November 2018, 16:00 -
'Lorenzo Takkan Kesulitan di Honda, Tetap Berat Bekuk Marquez'
Otomotif 11 November 2018, 23:20 -
Tak Lagi di Indonesia, Repsol Honda 2019 Diresmikan di Madrid
Otomotif 9 November 2018, 12:55 -
Pernah Setim Bareng Rossi, Lorenzo Pede Belajar dari Marquez
Otomotif 9 November 2018, 10:45
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39