Marc Marquez Jadi Pembalap Ducati Ke-15 yang Mampu Menangi Balapan di MotoGP
Anindhya Danartikanya | 3 September 2024 10:49
Bola.net - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, berhasil menjadi pembalap Ducati ke-15 yang mampu meraih kemenangan Grand Prix di MotoGP. Catatan ini ia raih usai memenangi balapan utama di Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, pada Minggu (1/9/2024).
Marquez memang tampil dominan selama di Aragon, yang juga sirkuit favoritnya. Ia mendominasi tiap sesi, bahkan meraih pole di sesi kualifikasi. Ia juga memenangkan balapan Sprint pada Sabtu (30/8/2024), yang merupakan kemenangan Sprint perdananya.
Kemenangan Grand Prix pada Minggu pun terwujud setelah ia menanti 1043 hari, mengingat ia terakhir kali menang di MotoGP Emilia Romagna 2021, ketika masih membela Repsol Honda. Ini juga kemenangan perdananya bersama Ducati dan Gresini.
Pecco Bagnaia Masih Koleksi Kemenangan Terbanyak
Marquez pun menjadi pembalap Ducati ke-15 yang mampu memenangi balapan Grand Prix di MotoGP, setelah Johann Zarco berhasil merebut kemenangan bersama Prima Pramac Racing di MotoGP Australia pada 2023 lalu.
Pecco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) pun masih jadi pembalap Ducati dengan kemenangan terbanyak (25 kemenangan), unggul atas Casey Stoner (23 kemenangan). Andrea Dovizioso ada di peringkat ketiga dengan 13 kemenangan.
Berikut daftar pembalap Ducati dengan kemenangan terbanyak di MotoGP.
Pembalap Ducati dengan Kemenangan Terbanyak di MotoGP
- Pecco Bagnaia: 25 kemenangan
- Casey Stoner: 23 kemenangan
- Andrea Dovizioso: 13 kemenangan
- Jorge Martin: 7 kemenangan
- Loris Capirossi: 7 kemenangan
- Enea Bastianini: 6 kemenangan
- Jorge Lorenzo: 3 kemenangan
- Jack Miller: 3 kemenangan
- Marco Bezzecchi: 3 kemenangan
- Danilo Petrucci: 2 kemenangan
- Troy Bayliss: 1 kemenangan
- Andrea Iannone: 1 kemenangan
- Fabio di Giannantonio: 1 kemenangan
- Johann Zarco: 1 kemenangan
- Marc Marquez: 1 kemenangan
Baca Juga:
- Alex Marquez Tanggapi Pecco Bagnaia: Saya Takkan Terima Dituduh Sengaja Tabrak Rider Lain!
- Repsol Honda: Selamat, Marc Marquez! Kami Tak Pernah Meragukanmu!
- Rekor-Rekor Mentereng Marc Marquez Usai Menangi 2 Balapan di MotoGP Aragon 2024
- Para Rider MotoGP Salahkan Alex Marquez Soal Tabrakan dengan Pecco Bagnaia, Sebagian Anggap Insiden Biasa
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Repsol Honda: Selamat, Marc Marquez! Kami Tak Pernah Meragukanmu!
Otomotif 2 September 2024, 16:06 -
Rekor-Rekor Mentereng Marc Marquez Usai Menangi 2 Balapan di MotoGP Aragon 2024
Otomotif 2 September 2024, 13:47 -
Hasil Balapan MotoGP Aragon 2024: Marc Marquez Menang, Pecco Bagnaia-Alex Marquez Senggolan
Otomotif 1 September 2024, 19:50 -
MotoGP Aragon 2024: Marc Marquez Pertama Kali Menangi Sprint, Pecco Bagnaia Loyo
Otomotif 31 Agustus 2024, 20:52
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40