Makin Tertinggal, Lorenzo Sudah Tak Peduli Klasemen
Editor Bolanet | 6 September 2016 10:15
Dalam enam seri terakhir, Lorenzo hanya berhasil meraih satu podium setelah finis ketiga di Austria. Ia gagal finis di Catalunya, dan kesulitan menjalani balapan dalam kondisi basah di Assen, Sachsenring dan Ceko. Dalam MotoGP Inggris di Silverstone akhir pekan lalu, ia hanya mampu finis kedelapan dalam cuaca yang dingin.
Saya tak peduli soal klasemen karena kami tidak kompetitif, dan kami sudah kehilangan banyak poin. Entah mengapa sesuatu selalu terjadi pada kami hingga kehilangan poin di beberapa seri terakhir. Kita lihat saja di Misano nanti. Kami baik-baik saja di lintasan kering, dan salah satu yang tercepat. Jika hujan lagi, kami akan kembali mencari solusi, ujarnya kepada Motorsport.
Dengan motor-motor YZR-M1 kesulitan mencari ritme balap yang menjanjikan dalam kondisi kering di Sirkuit Silverstone, maka Lorenzo dan krunya 'berjudi' dengan membuat suspensi motornya lebih keras saat balapan. Sayangnya, keputusan ini tak membuahkan hasil.
Kami melakukan gamble di area setup. Sejatinya kami ingin menjajalnya di sesi pemanasan, tapi dalam kondisi hujan kami tak bisa melakukannya. Kami pun membuat suspensi lebih keras, karena pada 2012 keputusan ini bekerja dengan baik. Nyatanya kali ini tidak, dan bahkan lebih buruk, tuturnya.
Lorenzo juga mendapat masalah pada ban belakang di pertengahan balap. Saya mencoba menempel Andrea Dovizioso dan mendekati grup kedua, namun pada lap kesembilan ada getaran besar dari ban belakang, rasanya seperti ada bagian ban yang hilang. Ritme balap saya pun menurun, dan saat itulah Aleix Espargaro menyalip dan saya tertinggal, pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Sementara MotoGP 2016 Usai Seri Inggris
Otomotif 4 September 2016, 23:15 -
Vinales Tercepat di Latihan Pertama MotoGP Inggris
Otomotif 2 September 2016, 18:35 -
Lorenzo: Jika Kering Terus, Saya Sudah Pimpin Klasemen
Otomotif 2 September 2016, 12:15 -
Bicara Dovizioso-Iannone, Lorenzo Senang Ada Stoner
Otomotif 1 September 2016, 17:00 -
Lorenzo Tekad Bangkit dari Keterpurukan di Silverstone
Otomotif 1 September 2016, 11:00
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39