Lorenzo Yakin Rebut Pole, Menang Masih Tanda Tanya
Anindhya Danartikanya | 14 Maret 2017 09:45
Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo mengaku merasa puas atas hasil yang ia raih di uji coba pramusim MotoGP Qatar, di mana ia sukses menduduki posisi keempat pada daftar kombinasi catatan waktu. Hasil ini pun merupakan hasil terbaik Lorenzo selama uji coba pramusim.
Lorenzo merasa kuat saat menggunakan ban lunak, yakni ban yang bisa membantunya mencatatkan waktu kompetitif dalam lap tunggal. Meski begitu, ban ini tampaknya justru tak bersahabat jika dipakai menjalani long run, hingga Por Fuera harus mempersingkat simulasi balapnya karena motor mengalami vibrasi.
Saya mengalami progres signifikan, terutama dengan ban lunak. Tapi saya tak bisa menyelesaikan simulasi balap karena bagian depan motor mulai mengalami vibrasi. Mungkin ban ini terlalu lunak untuk balapan. Tapi secara keseluruhan saya senang, dan ini tanda kami bisa mengejar ketertinggalan, ujarnya kepada GPOne.
Lorenzo pun yakin bisa kompetitif dalam sesi kualifikasi di Sirkuit Losail, yakni sirkuit yang dikenal bersahabat dengan Ducati. Meski begitu, lima kali juara dunia ini yakin timnya masih punya tugas menumpuk dalam menghadapi balapan, di mana ritme balap akan menjadi hal krusial.
Di Losail saya bisa sangat kompetitif, terutama dalam lap tunggal. Kami jelas bisa merebut pole, tapi untuk balapan kami masih banyak tugas. Kami masih harus memperbaiki ritme, fokus memperpanjang usia ban lunak, atau mencoba lebih cepat dengan ban yang lebih keras. Saya tetap optimis, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mulai Kompetitif, Lorenzo Puas Hasil Uji Coba Qatar
Otomotif 13 Maret 2017, 13:20 -
Dovizioso Nantikan Kehebatan Lorenzo di Ducati
Otomotif 10 Maret 2017, 16:00 -
Ingin Merasa Lebih Muda, Alasan Lorenzo ke Ducati
Otomotif 10 Maret 2017, 13:30 -
Jorge Lorenzo Ragu Bakal Rebut Gelar MotoGP 2016
Otomotif 10 Maret 2017, 11:30 -
Ayah Jorge Lorenzo: Dia Bakal Juara Lagi di Ducati!
Otomotif 10 Maret 2017, 10:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40