Lorenzo: Bakal Sulit Lebih Cepat dari Dovizioso
Anindhya Danartikanya | 22 November 2016 09:45
Bola.net - - Pebalap baru Ducati Corse, Jorge Lorenzo yakin dirinya akan kesulitan mengalahkan sang tandem, Andrea Dovizioso yang sudah membela pabrikan asal Italia tersebut sejak 2013 dan merupakan tombak pengembangan Desmosedici di MotoGP selama empat tahun terakhir.
Setelah sembilan tahun membela Yamaha dan tujuh tahun bertandem dengan Valentino Rossi, kini Lorenzo untuk pertama kalinya membela tim lain. Banyak pihak memprediksi takkan ada ketegangan di antara Lorenzo dan Dovizioso, bahkan Por Fuera meyakini rider Italia itu bisa membantunya.
Hubungan saya dengan Dovi sangat baik. Ia berpikir sangat logis dan sangat berpengalaman. Ia tak melakukan kesalahan dan selalu finis di setiap balapan. Ia memberi banyak informasi. Ia juga sangat cerdas, dan mampu berkomunikasi dengan baik. Jadi segalanya tampak bagus, ujar Lorenzo kepada AS.
Lima kali juara dunia ini juga memuji performa Dovizioso sepanjang musim ini, di mana rider berusia 30 tahun itu mampu tampil konsisten, bahkan meraih kemenangan di Sirkuit Sepang, Malaysia bulan lalu.
Dovizioso bahkan mencatatkan waktu tercepat ketiga dalam uji coba Valencia, Spanyol pekan lalu. Dovi melaju sangat cepat di Valencia, jadi menurut saya saat ini adalah momen-momen terbaik dalam karir Dovi. Takkan mudah melaju lebih cepat darinya, pungkas Lorenzo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Insiden Paddock, Jorge Lorenzo Bela Valentino Rossi
Otomotif 21 November 2016, 16:45 -
Soal Pelatih Pribadi, Lorenzo Segera Bicara dengan Stoner
Otomotif 21 November 2016, 14:45 -
Lorenzo Tak Kaget Vinales Langsung Cepat di Yamaha
Otomotif 21 November 2016, 12:45 -
Dilarang Banyak Komentar Soal Ducati, Lorenzo Senang
Otomotif 21 November 2016, 11:45 -
Yamaha Soal Lorenzo: Tak Mudah Pertahankan Kerjasama
Otomotif 19 November 2016, 13:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39