Kalender WorldSBK 2020 Dirilis, Thailand Resmi Dicoret
Anindhya Danartikanya | 22 November 2019 11:15
Bola.net - Federasi Balap Motor Internasional (FIM) dan Dorna Sports akhirnya resmi merilis kalender balap WorldSBK, WorldSSP, dan WorldSSP300 2020 pada Kamis (21/11/2019). Sirkuit Buriram, Thailand, pun resmi dicoret dari daftar, begitu pula Sirkuit Laguna Seca, Amerika Serikat.
Seperti biasa, musim balap dimulai di Sirkuit Phillip Island, Australia, yakni pada 28 Februari-1 Maret. Meski begitu, para pebalap dan tim akan tiba lebih awal karena akan menjalani uji coba pramusim di trek yang sama pada 24-25 Februari.
Perubahan mencolok pun terjadi pada Sirkuit Losail, Qatar. Sebelum-sebelumnya menjadi seri penutup, kini seri ini dipindahkan menjadi seri kedua, yang digelar pada 13-15 Maret, persis sepekan setelah MotoGP menjalani pekan balap di trek tersebut.
Oschersleben dan Catalunya
Ada dua lintasan baru yang masuk ke kalender balap kali ini, yakni Sirkuit Oschersleben yang menggantikan Sirkuit Lausitzring untuk menggelar Seri Jerman. Sirkuit Barcelona-Catalunya, juga akan menjadi sirkuit Spanyol ketiga yang menggelar WorldSBK pada 2020.
Untuk seri penutup, Sirkuit San Juan Villicum, Argentina, pun menggantikan peran Qatar. Trek tersebut diharapkan bisa melakukan pembenahan karena tahun ini dinilai sangat kotor dan membahayakan pebalap, belum lagi ditambah angin kencang pada bulan Oktober.
Berikut kalender balap WorldSBK 2020.
Kalender Balap WorldSBK 2020
- 28 Februari-1 Maret: Australia - Phillip Island*
- 13-15 Maret: Qatar - Losail*
- 27-29 Maret: Spanyol - Jerez
- 17-19 April: Belanda - TT Assen
- 8-10 Mei: Italia - Imola
- 22-24 Mei: Spanyol - MotorLand Aragon
- 12-14 Juni: Italia - Misano
- 3-5 Juli: Inggris - Donington Park
- 31 Juli-2 Agustus: Jerman - Oschersleben
- 4-6 September: Portugal - Portimao
- 18-20 September: Spanyol - Barcelona-Catalunya
- 25-27 September: Prancis - Magny-Cours
- 9-11 Oktober: Argentina - Villicum*
*) tanpa WorldSSP300
Jadwal Uji Coba WorldSBK
- Pramusim: 24-25 Februari - Australia - Phillip Island
- Tengah musim: belum ditentukan
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Peserta MotoGP, Moto2, dan Moto3 2020
Otomotif 20 November 2019, 11:00 -
Jorge Lorenzo Dinobatkan Jadi MotoGP Legend Ke-32
Otomotif 15 November 2019, 12:00 -
Hungaria Bisa Gabung Kalender MotoGP pada 2022
Otomotif 14 November 2019, 10:40 -
Bos Dorna Minta Jorge Lorenzo Segera Tentukan Masa Depannya
Otomotif 7 November 2019, 12:07 -
Debutan MotoGP Diperbolehkan Turun di Uji Coba 'Shakedown'
Otomotif 7 November 2019, 09:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39