Jorge Lorenzo Mendadak Tutup Museum Balapnya di Andorra
Anindhya Danartikanya | 30 Januari 2019 09:30
Bola.net - - Satu lagi kabar suram datang dari rider Repsol Honda MotoGP, Jorge Lorenzo. Usai mengalami cedera patah tulang scaphoid tangan kiri akibat terjatuh saat berlatih dirt track dua pekan lalu, kini bisnis museum balap 'World Champions 99' miliknya malah ditutup, demikian yang dilansir AS Motor.
Ide museum 'World Champions 99' yang terletak di Andorra ini tercetus pada pertengahan 2016, berdasarkan hobi Lorenzo yang suka mengumpulkan memorabilia motorsport, baik dari MotoGP maupun Formula 1. Museum ini pun dibuka untuk umum awal Desember pada tahun yang sama.
Tak hanya berisi memorabilia dan barang-barang para pebalap ternama, museum ini juga berfungsi sebagai bar dan toko merchandise, serta terdapat mesin simulator MotoGP dan Formula 1 bagi para pengunjung.
Diduga Akibat Masalah Pajak
Bangunan seluas 400 m2 itu pun kini sudah kosong melompong, dan pada pintunya terdapat tulisan 'tutup permanen'. Belum dipastikan apakah Lorenzo akan kembali membuka museum serupa di tempat lain.
Meski begitu, AS Motor mengabarkan bahwa penutupan museum ini terjadi hanya dua bulan setelah pemerintahan Andorra meminta Lorenzo untuk menghubungi kepala departemen hubungan internasional di kementerian keuangan, yang meminta informasi soal pajak.
Sayangnya, belum ada pernyataan resmi dari sang lima kali juara dunia dan manajemennya. Kini ia akan fokus menjalani masa pemulihan cedera dan absen dari uji coba pramusim di Malaysia pada 6-8 Februari, dan akan kembali di uji coba pramusim Qatar pada 23-25 Februari.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Absen Uji Coba MotoGP Malaysia, Lorenzo Akui Tak Panik
Otomotif 28 Januari 2019, 15:30 -
Marc Marquez: Kenapa Saya Harus Pindah Tim?
Otomotif 28 Januari 2019, 13:00 -
'Marquez Adalah Doohan Masa Kini, Lorenzo Mirip Criville'
Otomotif 27 Januari 2019, 11:25 -
Honda Takkan Anak Tirikan Salah Satu dari Marquez dan Lorenzo
Otomotif 27 Januari 2019, 09:55 -
'Bukan Tim Sepak Bola, Marquez-Lorenzo Tak Perlu Akur'
Otomotif 25 Januari 2019, 14:35
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39