Jorge Lorenzo Bangga Dinobatkan Jadi MotoGP Legend
Anindhya Danartikanya | 6 Januari 2020 14:20
Bola.net - Eks pebalap MotoGP, Jorge Lorenzo, mengaku sangat bangga bisa dinobatkan menjadi MotoGP Legend yang ke-32. Dalam wawancaranya dengan Motosan.es, Lorenzo mengaku sama sekali tak pernah membayangkan mendapatkan titel berharga tersebut.
Pengumuman bahwa Lorenzo akan menjadi MotoGP Legend dinyatakan sendiri oleh CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, dalam jumpa pers yang sama ketika Lorenzo mengumumkan keputusannya pensiun di Valencia, Spanyol, pada 14 November lalu.
Peresmian titel ini akan digelar di Sirkuit Jerez, di sela gelaran MotoGP Spanyol pada 1-3 Mei mendatang, yang diselenggarakan sebelum ulang tahunnya yang ke-33 pada 4 Mei. Uniknya lagi, Jerez juga merupakan sirkuit di mana nama Lorenzo diabadikan, tepatnya di Tikungan 13.
Membanggakan Bagi Rider Asal Mallorca
Lorenzo pun mengaku, saat menjalani debutnya di arena Grand Prix pada 2002, ia sama sekali tak menyangka akan mendapatkan titel legenda. Ia bahkan tadinya sekadar ingin turun di kejuaraan dunia, dan tak punya ekspektasi tinggi.
"Saya sangat senang. Saya harus akui, saat saya memulai karier, yang saya inginkan hanyalah masuk kejuaraan dunia. Bagi rider asal Mallorca, masuk ke kejuaraan dunia saja sudah prestasi yang baik, karena hanya sedikit yang berhasil," ungkapnya.
Gores Kenangan di Hati Banyak Orang
Lorenzo ternyata justru menjadi salah satu pebalap terbaik dunia, meraih lima gelar dunia, 152 podium, 68 kemenangan, dan 69 pole. Kini, ia bahkan mendapatkan gelar MotoGP Legend, yang menurutnya bukti penghargaan dunia balap kepada kiprahnya.
"Meraih banyak kemenangan dan gelar adalah prestasi yang melebihi ekspektasi, dan jadi MotoGP Legend adalah hal yang lebih sulit diraih. Tapi titel ini berarti bahwa, selain kemenangan dan gelar, saya menggores kenangan dan sejarah di hati orang dan dunia balap," tutup Lorenzo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Valentino Rossi: Yamaha Minta Lorenzo Jadi Test Rider? Ide Bagus!
Otomotif 3 Januari 2020, 14:20 -
Yamaha Nostalgia Rivalitas Rossi vs Lorenzo, Sebut Kuatkan Tim
Otomotif 3 Januari 2020, 11:20 -
Takut Lumpuh, Salah Satu Alasan Jorge Lorenzo Pensiun dari MotoGP
Otomotif 30 Desember 2019, 14:15 -
Jorge Lorenzo: Honda Sudah Berusaha Sebaik Mungkin Bantu Saya
Otomotif 23 Desember 2019, 15:00 -
'Vinales Harus Lebih Lembut pada Yamaha Seperti Lorenzo'
Otomotif 23 Desember 2019, 13:57
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Timnas Australia vs Timnas Indonesia: Jackson Irvine
Tim Nasional 20 Maret 2025, 18:18 -
Daftar Pemenang Formula 1 China, Siapa yang Akan Jadi Pemenang Edisi 2025?
Otomotif 20 Maret 2025, 17:51 -
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40