Jonas Folger Debut MotoGP, Ini Nasihat Andrea Iannone
Anindhya Danartikanya | 10 Desember 2016 12:30
Bola.net - - Jonas Folger sebentar lagi akan menjalani musim perdananya di MotoGP bersama Monster Yamaha Tech 3. Pebalap baru Suzuki Ecstar, Andrea Iannone pun memberikan beberapa nasihat kepada pebalap Jerman yang musim ini turun di Moto2 bersama Dynavolt Intact GP tersebut.
Menurut Speedweek, Folger sudah mendapatkan beberapa nasihat dari pebalap baru Ducati Corse, Jorge Lorenzo, yang menyarankan untuk berhati-hati dalam mempelajari ban Michelin. Iannone sendiri menyarankan agar Folger lebih berhati-hati dalam menjaga kebugaran tubuh agar terlepas dari cedera serius.
Saya punya hubungan yang baik dengan Jonas. Menurut saya, ia pebalap yang sangat bertalenta. Akan sangat penting baginya untuk menjalani MotoGP dengan santai. Ia tak boleh cedera dan harus melakukan segalanya secara bertahap demi mempelajari kategori ini, ujar The Maniac.
Sama seperti Lorenzo, Iannone juga menyarankan agar Folger tak terlalu memaksakan diri untuk beradaptasi dengan ban Michelin, mengingat Folger selalu menggunakan ban Dunlop selama turun di kelas balap yang lebih ringan.
Ban sama saja bagi semua orang, dan Jonas akan terbiasa. Ban mempengaruhi elektronik, namun tenaga yang dikeluarkan motor akan sama saja. Pebalaplah yang membuat perbedaan. Pendekatan dan konsentrasi akan menjadi hal paling krusial bagi Jonas, pungkas Iannone.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Banyak Perubahan, Suzuki Bakal 'Dengarkan' Iannone
Otomotif 7 Desember 2016, 12:00 -
Ducati: Kuat di Suzuki, Iannone Bakal Jadi Rival Berat
Otomotif 6 Desember 2016, 15:00 -
'Pengalaman Iannone di Ducati Bakal Bantu Suzuki'
Otomotif 30 November 2016, 13:45 -
'Andrea Iannone Suka Suzuki, Belum Tentu Cocok'
Otomotif 30 November 2016, 09:45 -
Ducati: Perpisahan dengan Iannone Begitu Emosional
Otomotif 29 November 2016, 15:15
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39