Johann Zarco Bakal Bela Suzuki di Suzuka 8 Hours 2016
Editor Bolanet | 7 Mei 2016 11:30
Zarco pun akan mengendarai GSX-R1000 untuk menjalani balapan tersebut, dan harus mempelajari Sirkuit Suzuka, yang tak lagi digunakan MotoGP sejak kematian Daijiro Kato pada 2003 silam. Pebalap Prancis ini juga mengaku akan mendapatkan kesempatan menjajal motor MotoGP GSX-RR saat ia berada di Jepang nanti.
Saya belum pernah ke Suzuka, tapi saya suka berlatih dengan motor jalanan. Akan menyenangkan turun dalam balapan itu dan menjadi bagian dari Suzuki. Target saya adalah tampil baik dan membela mereka di MotoGP 2017. Saya harus membuktikan diri pada mereka agar bisa mewujudkan impian ke MotoGP, ujar Zarco, yang bakal bertandem dengan Takuya Tsuda dan Josh Brookes.
Pebalap berusia 25 tahun ini pun yakin bahwa kesempatan turun di Suzuka 8 Hours dan uji coba MotoGP di Jepang akan menjadi batu loncatan yang baik baginya untuk turun di kelas tertinggi musim depan. Zarco pun mengaku tak sabar membalap bersama Valentino Rossi, yang dipastikan bertahan di MotoGP sampai akhir 2018.
Saya punya rencana uji coba dengan Suzuki, tapi bukan berarti saya resmi akan membela mereka tahun depan. Tapi saya juga tak punya rencana membela pabrikan lain. Saya tak buru-buru. Yang penting, Vale masih punya kontrak dua tahun, dan impian saya adalah balapan melawannya! tutup Zarco. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Suzuki Konfirmasi Opsi Gaet Zarco di MotoGP 2017
Otomotif 6 Mei 2016, 17:30 -
Jonas Folger Resmi Gabung Monster Yamaha Tech 3 di MotoGP 2017
Otomotif 5 Mei 2016, 23:00 -
Sam Lowes Tak Sabar Naik ke MotoGP Tahun Depan
Otomotif 2 Mei 2016, 13:15 -
Klasemen Sementara Moto2 2016 Usai Seri Spanyol
Otomotif 24 April 2016, 19:00 -
Lowes Rebut Kemenangan Pertama Musim Ini di Moto2 Jerez
Otomotif 24 April 2016, 18:45
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39