Joan Mir Sabet Kemenangan Ketiga di Moto3 Prancis

Anindhya Danartikanya | 21 Mei 2017 17:25
Joan Mir Sabet Kemenangan Ketiga di Moto3 Prancis
Joan Mir (c) Leopard Moto

Bola.net - - Pembalap Leopard Racing, Joan Mir berhasil meraih kemenangannya yang ketiga musim ini di Moto3 Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans pada hari Minggu (21/5).

Pembalap Spanyol ini diikuti oleh pembalap Estrella Galicia 0,0, Aron Canet di posisi kedua dan pembalap Del Conca Gresini, Fabio di Giannantonio di posisi ketiga.

Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh pembalap Platinum Bay Real Estate, Marcos Ramirez dan pembalap RBA BOE Racing, Juanfran Guevara.

Balapan yang sejatinya digelar sepanjang 24 lap ini diperpendek menjadi 16 lap usai 17 pembalap terjatuh berbarengan di Tikungan 6 pada lap kedua. Insiden ini terjadi akibat oli yang bocor dari motor Honda milik rider SIC Racing Team, Adam Norrodin yang terlibat dalam kecelakaan di Tikungan 4 pada lap sebelumnya.

Hasil balap Moto3 Prancis 2017 (16 lap):

1. Joan Mir - Leopard Racing (Honda) 27m 37.830s

2. Aron Canet - Estrella Galicia 0,0 (Honda) 27m 42.082s

3. Fabio Di Giannantonio - Del Conca Gresini Moto3 (Honda) 27m 42.195s

4. Marcos Ramirez - Platinum Bay Real Estate (KTM) 27m 42.299s

5. Juanfran Guevara - RBA BOE Racing Team (KTM) 27m 42.675s

6. Enea Bastianini - Estrella Galicia 0,0 (Honda) 27m 43.293s

7. Jules Danilo - Marinelli Rivacold Snipers (Honda) 27m 43.482s

8. Andrea Migno - SKY Racing Team VR46 (KTM) 27m 43.651s

9. Bo Bendsneyder - Red Bull KTM Ajo (KTM) 27m 43.879s

10. Danny Kent - Red Bull KTM Ajo (KTM) 27m 44.023s

11. Jakub Kornfeil - Peugeot MC Saxoprint (Peugeot) 27m 45.334s

12. John McPhee - British Talent Team (Honda) 27m 46.571s

13. Nakarin Atiratphuvapat - Honda Team Asia (Honda) 27m 53.836s

14. Lorenzo Dalla Porta - Aspar Mahindra Moto3 (Mahindra) 27m 54.235s

15. Marco Bezzecchi - CIP (Mahindra) 27m 54.344s

16. Livio Loi - Leopard Racing (Honda) 27m 54.469s

17. Nicolo Bulega - SKY Racing Team VR46 (KTM) 27m 54.582s

18. Manuel Pagliani - CIP (Mahindra) 27m 54.826s

19. Ayumu Sasaki - SIC Racing Team (Honda) 27m 54.876s

20. Maria Herrera - AGR Team (KTM) 27m 55.036s

21. Philipp Oettl - Südmetall Schedl GP Racing (KTM) 28m 6.331s

22. Tony Arbolino - SIC58 Squadra Corse (Honda) 28m 11.228s

23. Patrik Pulkkinen - Peugeot MC Saxoprint (Peugeot) 28m 19.889s

Gagal finis:

Darryn Binder - Platinum Bay Real Estate (KTM)

Tatsuki Suzuki - SIC58 Squadra Corse (Honda)

Kaito Toba - Honda Team Asia (Honda)

Niccolò Antonelli - Red Bull KTM Ajo (KTM)

Jorge Martin - Del Conca Gresini Moto3 (Honda)

Romano Fenati - Marinelli Rivacold Snipers (Honda)

Albert Arenas - Aspar Mahindra Moto3 (Mahindra)

Adam Norrodin - SIC Racing Team (Honda)