Joan Mir Masih Yakin Jack Miller Harusnya Dihukum Soal Insiden Doha
Anindhya Danartikanya | 16 April 2021 11:08
Bola.net - Joan Mir menyatakan bahwa Suzuki Ecstar telah menemui FIM Stewards untuk mengevaluasi keputusan mereka tak menghukum Jack Miller atas insiden senggolan di trek lurus Sirkuit Losail dalam MotoGP Doha 4 April lalu. Namun, FIM Stewards tetap yakin bahwa aksi Miller hanyalah insiden biasa dan tak perlu dijatuhi penalti.
Seperti diketahui, Miller dan Mir sempat sengit berebut posisi kelima pada Lap 13. Mir pun menyalip Miller di Tikungan 10. Namun, saat menuju trek lurus, keduanya bertabrakan di trek lurus. Beruntung, keduanya lolos dari kecelakaan. Insiden ini sempat diinvestigasi oleh FIM Stewards, namun akhirnya dianggap sebagai insiden balap biasa.
Mir tak terima atas keputusan ini, menyebut aksi Miller membahayakan. Di lain sisi, Miller tak menyangkal bahwa insiden itu adalah bentuk dari rasa muaknya karena Mir sudah menabraknya tiga kali sebelum menyalip di Tikungan 10. Suzuki sudah berusaha mengajukan banding, namun keputusan FIM Stewards sudah final.
Tak Sepakat Jika Aksi Jack Miller Dianggap Legal
"Suzuki menemui Race Direction, tapi tanpa sukses dan tak banyak yang bisa dilakukan. Race Direction melihat aksi itu sebagai aksi legal. Saya tak sependapat. Saya rasa aksi itu sudah kelewat batas. Tapi saya hormati keputusan ini dan saya tahu apa yang dipikirkan Race Direction dan Jack," ujar Mir via Crash.net, Kamis (15/4/2021).
Juara dunia bertahan ini juga kembali menegaskan bahwa aksi Miller adalah aksi sengaja, yang sangat layak dihukum. Di lain sisi, Mir yakin FIM Stewards sudah belajar dari insiden ini, dan akan menghukum pembalap terkait jika insiden serupa terjadi lagi pada masa depan, di kelas balap mana pun.
"Bagi saya, semua sudah jelas. Tentu aksi itu tidak legal, karena Anda bisa lihat Jack melihat saya dan ia menyenggol saya. Kita lihat saja apakah aksi yang sama terjadi lagi di masa depan, dan apakah nanti si pembalap akan dihukum. Saya rasa mereka akan melakukannya, tapi entahlah," ungkap rider Spanyol ini.
Janji Takkan Lakukan Hal Serupa pada Rival
Mir juga memperingatkan FIM Stewards bahwa aksi yang dilakukan Miller sangat berbahaya, dan ia pun berharap tak ada rider lain yang menirunya. Pembalap berusia 23 tahun ini juga menyatakan bahwa FIM Stewards harus tegas jika insiden yang sama di masa depan. Satu hal yang pasti, ia sendiri berjanji takkan melakukannya kepada rival.
"Aksi itu berbahaya jika pada masa depan terjadi pada orang lain. Jadi, Race Direction harus menjatuhkan penalti atas aksi-aksi macam ini, karena memang berbahaya, terjadi di trek lurus, dan mengandung kesengajaan. Tapi lebih baik memikirkan akhir pekan ini dan melupakannya. Jelas saya takkan melakukan aksi ini kepada rival. Saya takkan melakukannya," pungkasnya.
Miller dan Mir sama-sama mengaku belum berjumpa lagi sejak insiden tersebut, namun keduanya bertekad bertemu dan berdiskusi secara baik-baik di sela kesibukan mereka di MotoGP Portugal pada 16-18 April di Sirkuit Portimao.
Sumber: Crashnet
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Jadwal Live Streaming MotoGP, Moto2, dan Moto3 Portimao 2021
- Penuh Kagum, Inilah Reaksi Para Rider MotoGP Soal Kembalinya Marc Marquez
- Jack Miller Tinggalkan Media Sosial Akibat Serangan Netizen usai MotoGP Doha
- Joan Mir Ganti Crew Chief Sementara Usai Frankie Carchedi Positif Covid-19
- Marc Marquez Gugup Jelang MotoGP Portimao, Takkan Langsung Kembali Seperti Dulu
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Stres Soal Kualifikasi, Joan Mir Tekad Balas Dendam dan Menangi MotoGP Portimao
Otomotif 14 April 2021, 15:34 -
Joan Mir vs Jack Miller: Aksi Salip Sengit Berujung Senggolan Kontroversial
Otomotif 5 April 2021, 10:46 -
Berpotensi Mundur Lagi, Tim Satelit Suzuki Terkendala Dana dan Kru
Otomotif 1 April 2021, 12:15 -
Suzuki Tetap Kompetitif di MotoGP: Ditinggal Davide Brivio? Oke-oke Aja Tuh!
Otomotif 1 April 2021, 11:59
LATEST UPDATE
-
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40