Jack Miller Ngaku Bisa Disikut Marc Marquez dari KTM di MotoGP 2025
Anindhya Danartikanya | 17 September 2023 19:22
Bola.net - Jack Miller mengaku bisa saja kehilangan tempat di Red Bull KTM Factory Racing dalam waktu dekat di MotoGP. Ia mengakui bahwa ada dua rider yang mengincar kursinya, yakni dua pembalap asal Spanyol, Pedro Acosta dan Marc Marquez.
Acosta sudah dipastikan akan naik ke MotoGP 2024 bareng KTM, tetapi skuadnya belum ditentukan karena pabrikan asal Austria itu juga tak mau melepaskan empat pembalapnya saat ini, yang kontraknya baru akan habis pada akhir 2024.
Di lain sisi, Marquez ingin hengkang dari Repsol Honda karena performa RC213V sangat terpuruk sepanjang 2023. Ia dikabarkan ingin membela KTM, pabrikan yang ia bela di GP125 2008 dan 2009. Apalagi kedua pihak sama-sama disponsori Red Bull.
Cuma Bisa Kerja Keras, Keputusan di Tangan KTM
Lewat Motosan pada Kamis (7/9/2023), pembalap berusia 28 tahun ini mengaku bahwa ia hanya bisa berusaha sebaik mungkin untuk tampil kompetitif, sementara keputusan soal masa depannya tetap ada di tangan para bos KTM.
"Pintunya terbuka, dan saya takkan jadi orang yang bakal mencoba menutupnya. Tentu saja, kehilangan tempat saya akibat salah satu dari dua rider ini adalah sebuah kemungkinan," ungkap pembalap asal Australia tersebut.
"Jika saya tidak tampil sebaik harapan KTM, maka saya takkan ada di sini pada 2025. Itulah 'hukum alam' olahraga ini. Namun, saya punya opsi untuk musim 2025 dan 2026," lanjut Miller, yang sebelumnya pernah membela Honda dan Ducati.
Sudah Terbiasa dengan Kontrak Singkat
Kolaborasinya dengan KTM pada 2023 dan 2024 jadi momen perdana Miller mendapatkan kontrak dua tahun sekaligus sejak pertama kali ia membela Ducati lewat Pramac Racing pada 2018. Melihat masa lalunya ini, Miller pun santai saja menghadapi kemungkinan yang sama di KTM.
"Semua tergantung saya untuk bekerja dengan baik atau tidak demi mempertahankan pekerjaan saya. Saya menghabiskan lima musim di Ducati dengan kontrak setahun yang harus diperpanjang tiap kali. Saya sudah terbiasa dengan situasi macam ini. Saya tak lagi pusing," tutupnya.
Menjelang MotoGP India di Buddh International Circuit pada 22-24 September 2023 mendatang, Miller berada di peringkat 10 dengan koleksi 104 poin, menjadi rider KTM terbaik kedua setelah Brad Binder yang ada di peringkat 4 (173).
Sumber: Motosan
Baca juga:
- Daftar Pembalap WorldSBK 2024: Danilo Petrucci Tetap Bela Ducati Lewat Barni
- Danilo Petrucci Resmi Bertahan di Barni WorldSBK 2024, Dapat Dukungan Lebih dari Ducati
- Jorge Lorenzo: Honda Takkan Tersesat Andai Gaet Dani Pedrosa Jadi Test Rider
- Daftar Pembalap Moto2 2024: Vietti-Oncu Duet di KTM Ajo, Arenas Pindah ke Gresini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorge Lorenzo: Honda Takkan Tersesat Andai Gaet Dani Pedrosa Jadi Test Rider
Otomotif 15 September 2023, 14:00 -
Luca Marini Soal Kans Marc Marquez ke Ducati: Emangnya Rela Lepas Gaji Rp200 Miliar?
Otomotif 12 September 2023, 15:28 -
Pesan Marc Marquez untuk Honda: Jangan Janji-Janji Doang, Saya Butuh Aksi
Otomotif 12 September 2023, 12:15 -
Bertahan atau Pergi? Marc Marquez Ogah Tunggu Valencia demi Tentukan Nasib di Honda
Otomotif 12 September 2023, 11:05 -
Akhirnya Ngaku Punya 3 Opsi 2024, Marc Marquez: Saya Tentukan di India atau Jepang
Otomotif 11 September 2023, 21:07
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40