Iannone: Podium di Jerez 'Terbantu' Insiden Ducati vs Pedrosa
Anindhya Danartikanya | 7 Mei 2018 12:25
Bola.net - - Pembalap Suzuki Ecstar, Andrea Iannone tak memungkiri bahwa podium yang ia raih di MotoGP Spanyol pada Minggu (6/5) bak durian runtuh, menyusul kecelakaan beruntun yang dialami Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa pada Lap 18. Meski begitu, ia tetap mensyukuri hasil gemilang tersebut.
Start dari posisi ketujuh, The Maniac harus bertarung sengit dengan Danilo Petrucci dan Valentino Rossi. Usai Cal Crutchlow terjatuh pada Lap 8, Iannone bertahan di posisi enam selama 10 lap. Ia pun naik ke posisi tiga usai insiden Ducati vs Pedrosa terjadi, dan sempat menjalani pertarungan sengit dengan Petrucci pada enam lap terakhir.
Saya rasa kami beruntung, jelas. Tapi bagaimanapun juga, saya rasa kami telah menunjukkan potensi yang sangat baik sepanjang pekan balap. Kami berpindah pilihan dari ban (belakang) medium ke keras dan saya rasa itu bukan keputusan tepat, karena saya kesulitan di titik akselerasi sepanjang balapan, ujarnya kepada Crash.net.
Saya punya kecepatan yang baik, tapi saya tak bisa menurunkannya dengan baik. Saya telah mencoba sebaik mungkin dan sangat ngotot. Pada akhirnya kami mendapat podium ini berkat keberuntungan, karena ketidakberuntungan Dani, Dovi dan Jorge, ungkap rider Italia berusia 28 tahun ini.
Podium ini tentu positif bagi Iannone dan Suzuki, mengingat mereka merebut hasil serupa di Austin, Texas dua pekan lalu. Iannone pun semakin percaya diri dan mampu tampil lebih konsisten dibanding tahun lalu.
Ini podium kedua secara beruntun bersama Suzuki. Jelas ini momen yang baik bagi kami. Saya menikmati periode ini dengan senyum lebar. Saya ingin terus memperbaiki diri bersama Suzuki. Saya ingin mempersempit jarak dengan rider terbaik, inilah target saya. Kami harus memperjuangkannya, pungkas Iannone.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duet Ducati Tabrakan, Marquez Menangi MotoGP Spanyol
Otomotif 6 Mei 2018, 20:10 -
Sempat Jatuh, Marquez Pimpin Sesi Pemanasan MotoGP Spanyol
Otomotif 6 Mei 2018, 15:23 -
Duet Suzuki Tercepat di Latihan Keempat MotoGP Spanyol
Otomotif 5 Mei 2018, 19:25 -
Marc Marquez Terdepan di Latihan Ketiga MotoGP Spanyol
Otomotif 5 Mei 2018, 16:00 -
Sempat Bersitegang, Iannone-Schwantz Kompak Hadiri Acara Suzuki
Otomotif 2 Mei 2018, 12:00
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39