Hulkenberg Terdepan di Hari Ketiga, Rio Bubuhkan 78 Lap

Editor Bolanet | 25 Februari 2016 10:00
Hulkenberg Terdepan di Hari Ketiga, Rio Bubuhkan 78 Lap
Rio Haryanto (c) AFP
- Pebalap Sahara Force India, Nico Hulkenberg sukses menjadi yang tercepat pada hari ketiga uji coba pramusim Formula 1 2016 yang digelar di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol pada hari Rabu (24/2). Pebalap Jerman ini mencatatkan waktu 1 menit 23,110 detik.


The Hulk diikuti oleh pebalap Haas, Romain Grosjean di posisi kedua dengan 1 menit 25,874 detik dan pebalap Scuderia Ferrari, Kimi Raikkonen di posisi ketiga dengan 1 menit 25,977 detik.


Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh pebalap Renault Sport, Kevin Magnussen dengan 1 menit 26,014 detik dan pebalap Mercedes AMG Petronas, Nico Rosberg dengan 1 menit 26,084 detik

Rio Haryanto

Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto berada di posisi terbuncit dengan 1 menit 28,249 detik. Ia sempat mengalami spin di tikungan kelima sebelum jam rehat dan menyebabkan bendera merah. Dalam uji coba ini, Rio membubuhkan 78 lap. Ia akan kembali mengendarai MRT05 pada hari Kamis (25/2).


Hasil hari ketiga uji coba pramusim F1 Barcelona 2016:

1. Nico Hulkenberg - Force India-Mercedes - 99 lap - 1m 23.110s

2. Romain Grosjean - Haas-Ferrari - 82 lap - 1m 25.874s

3. Kimi Raikkonen - Ferrari-Ferrari - 78 lap - 1m 25.977s

4. Kevin Magnussen - Renault-Renault - 111 lap - 1m 26.014s

5. Nico Rosberg - Mercedes-Mercedes - 74 lap - 1m 26.084s**

6. Carlos Sainz - Toro Rosso-Ferrari - 161 lap - 1m 26.239s

7. Felipe Nasr - Sauber-Ferrari - 115 lap - 1m 26.392*

8. Lewis Hamilton - Mercedes-Mercedes - 88 lap - 1m 26.421s***

9. Daniil Kvyat - Red Bull-TAG-Heuer - 74 lap - 1m 26.497s

10. Felipe Massa - Williams-Mercedes - 109 lap - 1m 26.712s

11. Jenson Button - McLaren-Honda - 51 lap - 1m 26.919s

12. Rio Haryanto - MRT-Mercedes - 78 lap - 1m 28.249s

*) Mobil versi 2015

**) Hanya sesi pagi

***) Hanya sesi siang [initial]


 (cn/kny)