Honda: Tanpa Marquez, Juara MotoGP 2020 Tak Boleh Bangga
Anindhya Danartikanya | 23 Juli 2020 10:45
Bola.net - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig, yakin peta persaingan MotoGP 2020 akan berubah total jika Marc Marquez tak bisa maksimal ikut memperebutkan gelar akibat cedera. Atas alasan ini, ia merasa rider yang nantinya jadi juara tak boleh berbangga diri.
Marquez mengalami kecelakaan dalam balapan MotoGP Spanyol di Jerez, Minggu (19/7/2020), saat memperebutkan posisi kedua. Ia mengalami highside dan terjatuh keras di area gravel. Lengan kanannya tampak terbentur ban motor yang meluncur dalam kecepatan tinggi.
Usai menjalani pemeriksaan lebih lanjut, ia dinyatakan mengalami patah tulang humerus atau lengan atas, dan harus dioperasi di Barcelona dua hari setelahnya. Operasi yang dipimpin oleh dr. Xavier Mir ini pun berjalan lancar, dan saraf radialnya dinyatakan tak mengalami kerusakan.
MotoGP Bakal Beda Tanpa Marc Marquez
Tim dokter menyarankan Marquez absen dalam MotoGP Andalusia di trek yang sama pada 24-26 Juli, agar lebih siap dalam MotoGP Brno, Ceko, 7-9 Agustus. Meski begitu, belum diprediksi kapan lengannya bisa sembuh 100%, dan hal ini bisa mengancam kansnya mempertahankan gelar.
"Memang benar adanya, jika Marc tak bisa balapan pada beberapa seri ke depan, maka bakal sulit dan rumit baginya untuk ikut memperebutkan gelar dunia," ungkap Puig dalam wawancaranya dengan MotoGP.com pada Rabu (22/7/2020).
"Tapi jujur saja, jika Marc tak bisa balapan, saya rasa rider yang memimpin klasemen, atau merebut gelar dunia tanpa rider terbaik di dunia ikut berpartisipasi, maka mereka tak bisa berbangga diri. Persaingan takkan sama jika Marc tak ikut bertarung. Saya rasa semua orang tahu soal ini," pungkasnya.
Video: Marc Marquez Jatuh, Fabio Quartararo Raih Kemenangan Pertama di MotoGP Jerez
Baca Juga:
- Honda: Marc Marquez Dilarang Ngotot Buru-Buru Kembali Balapan
- Baru Operasi, Marc Marquez Bakal Coba Balapan di Jerez
- Jadwal Siaran Langsung: MotoGP Jerez, Andalusia 2020
- Peringatan 12 Tahun Valentino Rossi vs Casey Stoner di MotoGP Laguna Seca
- Alex Marquez: Marc Pesimistis Soal Pemulihan Cedera, Marah pada Diri Sendiri
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bak Bermain Game, Analisis Catatan Waktu Marc Marquez di MotoGP Jerez
Otomotif 21 Juli 2020, 09:47 -
Alex Marquez: Marc Pesimistis Soal Pemulihan Cedera, Marah pada Diri Sendiri
Otomotif 20 Juli 2020, 16:15 -
Marc Marquez Patah Lengan, Para Rider MotoGP Doakan Cepat Pulih
Otomotif 20 Juli 2020, 15:40 -
'Aksi Comeback Marc Marquez Sulit Dipercaya, Meski Akhirnya Kecelakaan'
Otomotif 20 Juli 2020, 14:50 -
Dokter Cemaskan Saraf Lengan Marc Marquez, Prediksi Absen 3-4 Balapan
Otomotif 20 Juli 2020, 10:24
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39