Honda: Lorenzo Tak Pernah Bicara Soal Keinginan Hengkang
Anindhya Danartikanya | 12 Agustus 2019 15:45
Bola.net - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig, menyatakan bahwa pihaknya tak pernah diajak bicara oleh Jorge Lorenzo mengenai keinginannya hengkang akhir musim nanti. Hal ini disampaikan Puig dalam wawancaranya dengan MotoGP.com di Red Bull Ring, Austria, Minggu (11/8/2019).
Lorenzo tengah menjalani masa pemulihan cedera tulang belakang akibat kecelakaan hebat di Assen, Belanda, pada Juni lalu. Usai absen selama empat seri, sang lima kali juara dunia ini dijadwalkan kembali turun lintasan di MotoGP Inggris, yang digelar di Sirkuit Silverstone, 23-25 Agustus.
"Kami berharap Jorge bisa siap untuk kembali ke Silverstone. Ia sudah menjalani masa pemulihan yang cukup panjang. Jadi kami berharap bisa merasa bugar untuk kembali mengendarai motor kami di Silverstone," ungkap Puig usai balap.
Tak Ada Diskusi dengan Honda
Selama absen, banyak rumor beredar soal Lorenzo. Rider Spanyol ini dikabarkan ingin memutuskan kontraknya dengan Honda akhir musim ini, demi kembali ke Ducati lewat Pramac Racing. Ia juga diisukan tengah mengincar tempat di Petronas Yamaha SRT pada 2021 mendatang.
Meski Ducati telah mengonfirmasi bahwa pihaknya sempat menganggap serius keinginan Lorenzo untuk kembali, Puig justru menyatakan bahwa pihaknya sama sekali tak pernah diajak bicara oleh Por Fuera mengenai keinginannya untung hengkang dari Repsol Honda.
"Ada banyak rumor beredar, tapi ia tak pernah membicarakannya dengan kami, kami juga tak pernah mendengar apa pun darinya. Kami juga tak pernah memikirkan kemungkinan apa pun karena kami punya kontrak dua tahun dengannya, jadi tak ada yang bisa saya katakan," ujarnya.
Paling Penting Kembali ke Silverstone
Puig pun menyatakan hal terpenting yang ada di pikiran Honda adalah kembalinya Lorenzo ke lintasan. "Kami hanya tahu ia akan kembali di Silverstone dengan bugar dengan motivasi tinggi untuk kembali mengendarai motor kami. Itulah yang bisa kami katakan," pungkasnya.
Selama tujuh balapan yang dijalani bersama Honda, Lorenzo belum pernah menembus posisi 10 besar. Hasil terbaiknya adalah finis ke-11 di Le Mans, Prancis. Saat ini ia berada di peringkat 19 pada klasemen pebalap MotoGP dengan koleksi 19 poin.
Sumber: MotoGP.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terikat Sponsor Berbeda, Crutchlow Tepis Peluang ke Repsol Honda
Otomotif 9 Agustus 2019, 16:45 -
Rossi Sebut Wajar Jika Lorenzo-Ducati Ingin Kembali Kerja Sama
Otomotif 9 Agustus 2019, 14:05 -
Marc Marquez Bantah Sang Adik Bakal Gantikan Jorge Lorenzo
Otomotif 9 Agustus 2019, 13:10 -
Lorenzo Bisa Kembali ke Ducati, Dovizioso Tak Cemas
Otomotif 9 Agustus 2019, 12:00 -
'Bos Tertinggi Ducati Punya Kuasa Soal Lorenzo dan Miller'
Otomotif 9 Agustus 2019, 10:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40