Hernandez Pimpin Sesi Pemanasan MotoGP Inggris

Editor Bolanet | 4 September 2016 16:35
Hernandez Pimpin Sesi Pemanasan MotoGP Inggris
Yonny Hernandez (c) Aspar Team
- Pebalap Pull & Bear Aspar Team, Yonny Hernandez sukses mencatatkan waktu tercepat dalam sesi pemanasan MotoGP Inggris yang digelar di Sirkuit Silverstone pada hari Minggu (4/9).


Pebalap Kolombia ini diikuti oleh pebalap Avintia Racing, Loris Baz di posisi kedua dan pebalap sementara Monster Yamaha Tech 3, Alex Lowes di posisi ketiga.


Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh pebalap tim pabrikan Ducati Corse, Andrea Dovizioso dan pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo.


Dalam sesi yang digelar dalam kondisi basah ini, terhitung hanya ada 12 pebalap yang memilih turun lintasan.


Hasil sesi pemanasan MotoGP Inggris 2016:

1. Yonny Hernandez - Aspar MotoGP Team (2m 15.285s)

2. Loris Baz - Avintia Racing (+0.690s)

3. Alex Lowes - Monster Yamaha Tech 3 (+0.767s)

4. Andrea Dovizioso - Ducati Team (+1.550s)

5. Jorge Lorenzo - Movistar Yamaha MotoGP (+1.830s)

6. Scott Redding - Octo Pramac Yakhnich (+2.577s)

7. Andrea Iannone - Ducati Team (+2.796s)

8. Eugene Laverty - Aspar MotoGP Team (+4.613s)

9. Tito Rabat - Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (+5.106s)

10. Hector Barbera - Avintia Racing (+5.336s)

11. Valentino Rossi - Movistar Yamaha MotoGP (+5.434s)

12. Dani Pedrosa - Repsol Honda Team (+8.894s) [initial]


 (cn/kny)