Hasil Race 2 WorldSBK Ceko: 3 Besar Sengit, Toprak Razgatlioglu Menang Lagi
Anindhya Danartikanya | 31 Juli 2022 19:40
Bola.net - Pembalap Pata Yamaha WorldSBK, Toprak Razgatlioglu, berhasil merebut kemenangan dalam balapan kedua (Race 2) WorldSBK Ceko di Autodrom Most pada Minggu (31/7/2022).
Juara dunia bertahan asal Turki ini diikuti oleh pembalap Aruba.it Racing Ducati, Alvaro Bautista, di posisi kedua, dan pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, di posisi ketiga.
Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh pembalap BMW Motorrad WorldSBK, Scott Redding, dan pembalap Motocorsa Racing, Axel Bassani.
Saling Salip yang Menegangkan
Start dari pole, Razgatlioglu langsung memimpin, diikuti Bautista, sementara Rea harus berjibaku dengan Bassani dan Michael Ruben Rinaldi. Rinaldi sempat merebut posisi ketiga dari Rea pada awal Lap 4, namun terjatuh di Tikungan 1 hingga gagal finis.
Setelahnya, Razgatlioglu, Bautista, dan Rea terus menjalani aksi saling yang menegangkan di setiap lap, dan ketiganya nyaris tak terpisahkan. Meski begitu, Razgatlioglu mengambil alih pimpinan balap dari Bautista pada Lap 16. Sejak itu, ia melenggang dan akhirnya meraih kemenangan.
Alex Lowes dan Michal Prasek absen dari balapan ini, sementara Iker Lecuona gagal finis usai mengalami masalah teknis pada Lap 20. Selain Rinaldi, pembalap lain yang kecelakaan dan gagal finis adalah Loris Baz dan Christophe Ponsson.
Berikut hasil Race 2 WorldSBK Ceko 2022 di Autodrom Most.
Hasil Balap
- Toprak Razgatlioglu - Pata Yamaha with Brixx
- Alvaro Bautista - Aruba.it Racing Ducati
- Jonathan Rea - Kawasaki Racing Team
- Scott Redding - BMW Motorrad WorldSBK
- Axel Bassani - Motocorsa Racing Ducati
- Andrea Locatelli - Pata Yamaha with Brixx
- Xavi Vierge - Team HRC
- Philipp Oettl - Team GoEleven Ducati
- Lucas Mahias - Puccetti Kawasaki
- Luca Bernardi - Barni Spark Racing Team
- Roberto Tamburini - Yamaha Motoxracing
- Hafizh Syahrin - MIE Racing Honda
- Kohta Nozane - GRT Yamaha WorldSBK
- Peter Hickman - BMW Motorrad WorldSBK
- Leandro Mercado - MIE Racing Honda
- Oliver Konig - Orelac Racing VerdNatura Kawasaki
- Ryan James Vickers - TPR Team Pedercini Racing
- Garrett Gerloff - GRT Yamaha WorldSBK
Gagal finis:
- Iker Lecuona - Team HRC
- Christophe Ponsson - Gil Motorsport Yamaha
- Loris Baz - Bonovo Action BMW
- Michael Ruben Rinaldi - Aruba.it Racing Ducati
Tidak start:
- Michal Prasek - Rohac & Fejta Motoracing BMW
- Alex Lowes - Kawasaki Racing Team
Baca juga:
- Hasil Superpole Race WorldSBK Ceko: Nyaris Tabrakan, Toprak Razgatlioglu Bekuk Jonathan Rea
- Hasil Kualifikasi Formula 1 Hungaria: Red Bull Loyo, George Russell Raih Pole Perdana
- Klasemen Sementara WorldSBK 2022 Usai Race 1 Seri Ceko di Autodrom Most
- Hasil Race 1 WorldSBK Ceko: Alvaro Bautista Menang, Ducati Sabet 1000 Podium
- Hasil FP3 Formula 1 Hungaria: Mengejutkan, Nicholas Latifi Ungguli Charles Leclerc
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Sementara WorldSBK 2022 Usai Race 1 Seri Ceko di Autodrom Most
Otomotif 30 Juli 2022, 19:55 -
Hasil Race 1 WorldSBK Ceko: Alvaro Bautista Menang, Ducati Sabet 1000 Podium
Otomotif 30 Juli 2022, 19:44 -
Hasil FP2 WorldSBK Ceko: Toprak Razgatlioglu Asapi Scott Redding
Otomotif 29 Juli 2022, 20:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56