Hasil Latihan Kedua MotoGP Prancis: 9 Rider Jatuh, Jack Miller Tercepat Lagi
Anindhya Danartikanya | 12 Mei 2023 21:12
Bola.net - Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Jack Miller, sukses kembali mencatatkan waktu tercepat dalam sesi latihan kedua (P2) MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans pada Jumat (12/5/2023).
Pembalap asal Australia ini diikuti oleh pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, di posisi kedua, dan pembalap Mooney VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi, di posisi ketiga.
Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh duet pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin dan Johann Zarco.
9 Rider Mengalami Kecelakaan
Pada 20 menit pertama, tujuh rider mengalami kecelakaan yang diduga diakibatkan temperatur yang turun dan cuaca mendung. Mereka adalah Aleix Espargaro, Franco Morbidelli, Lorenzo Savadori, Joan Mir, Augusto Fernandez, Alex Marquez, dan Jorge Martin.
Pada 20 menit terakhir, Pecco Bagnaia melakukan aksi 'save' usai nyaris terjatuh di Tikungan 7. Pada saat yang sama, tandemnya yang jadi pengganti sementara Enea Bastianini, Danilo Petrucci terjatuh di tempat berbeda.
Fabio Quartararo juga melakukan aksi 'save' yang cukup menakutkan ketika melaju di Tikungan 4 usai nyaris terjatuh. Marc Marquez pun mengalami kecelakaannya yang kedua hari ini di Tikungan 9.
Berikut hasil latihan kedua MotoGP Prancis 2023 di Sirkuit Le Mans.
Hasil Latihan Kedua
1. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
2. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia
3. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati
4. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati
5. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati
6. Maverick Vinales - Aprilia Racing - Aprilia
7. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
8. Marc Marquez - Repsol Honda - Honda
9. Pecco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati
10. Alex Marquez - Gresini Racing - Ducati
11. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati
12. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - Yamaha
13. Alex Rins - LCR Honda Castrol - Honda
14. Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech 3 - GASGAS
15. Takaaki Nakagami - LCR Honda Idemitsu - Honda
16. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha - Yamaha
17. Fabio di Giannantonio - Gresini Racing - Ducati
18. Joan Mir - Repsol Honda - Honda
19. Danilo Petrucci - Ducati Lenovo Team - Ducati
20. Lorenzo Savadori - CryptoDATA RNF - Aprilia
21. Jonas Folger - GASGAS Factory Racing Tech 3 - KTM
Berikut daftar kombinasi catatan waktu dari sesi P1 dan P2.
Kombinasi Catatan Waktu P1 dan P2
Lolos ke Q2:
1. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
2. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia
3. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati
4. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati
5. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati
6. Maverick Vinales - Aprilia Racing - Aprilia
7. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
8. Marc Marquez - Repsol Honda - Honda
9. Pecco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati
10. Alex Marquez - Gresini Racing - Ducati
Lolos ke Q1:
11. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati
12. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - Yamaha
13. Joan Mir - Repsol Honda - Honda
14. Alex Rins - LCR Honda Castrol - Honda
15. Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech 3 - GASGAS
16. Takaaki Nakagami - LCR Honda Idemitsu - Honda
17. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha - Yamaha
18. Fabio di Giannantonio - Gresini Racing - Ducati
19. Danilo Petrucci - Ducati Lenovo Team - Ducati
20. Lorenzo Savadori - CryptoDATA RNF - Aprilia
21. Jonas Folger - GASGAS Factory Racing Tech 3 - KTM
Jadwal Pekan Balap MotoGP Prancis 2023
Jumat, 12 Mei 2023
13:30 - 13:45 WIB: P1 MotoE
14:00 - 14:35 WIB: P1 Moto3
14:50 - 15:30 WIB: P1 Moto2
15:45 - 16:30 WIB: P1 MotoGP
17:35 - 17:50 WIB: P1 MotoE
18:15 - 18:50 WIB: P2 Moto3
19:05 - 19:45 WIB: P2 Moto2
20:00 - 21:00 WIB: P2 MotoGP
22:00 - 22:10 WIB: Q1 MotoE
22:20 - 22:30 WIB: Q2 MotoE
Sabtu, 13 Mei 2023
13:40 - 14:10 WIB: P3 Moto3
14:25 - 14:55 WIB: P3 Moto2
15:10 - 15:40 WIB: FP MotoGP
15:50 - 16:05 WIB: Q1 MotoGP
16:15 - 16:30 WIB: Q2 MotoGP
17:10 WIB: Race 1 MotoE
17:50 - 18:05 WIB: Q1 Moto3
18:15 - 18:30 WIB: Q2 Moto3
18:45 - 19:00 WIB: Q1 Moto2
19:10 - 19:25 WIB: Q2 Moto2
20:00 WIB: SPR MotoGP
21:10 WIB: Race 2 MotoE
Minggu, 14 Mei 2023
14:45 - 14:55 WIB: WUP MotoGP
15:00 WIB: Riders Fan Parade MotoGP
16:05 WIB: Race Moto3
17:15 WIB: Race Moto2
19:00 WIB: Race MotoGP
Baca juga:
- Hasil Latihan Kedua Moto2 Prancis: Sam Lowes Asapi Pedro Acosta
- Hasil Latihan Kedua Moto3 Prancis: Jaume Masia Kalahkan Catatan Waktu Ayumu Sasaki
- Hasil Latihan Kedua MotoE Prancis: Matteo Ferrari Terdepan, Diikuti Jordi Torres
- Hasil Latihan Pertama MotoGP Prancis: Marc Marquez Jatuh, Jack Miller Terdepan
- Hasil Latihan Pertama Moto2 Prancis: Filip Salac Asapi Alonso Lopez-Pedro Acosta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Rider MotoGP Dukung Marc Marquez Tuntut Konsistensi FIM Stewards
Otomotif 31 Maret 2023, 15:08 -
Jack Miller Senang Alex Marquez Garang di Ducati, Doakan yang Terbaik
Otomotif 17 Maret 2023, 13:49 -
Jack Miller Puji Helm Baru Alpinestars: Dibantu Andrea Dovizioso, Pasti Jaminan Mutu
Otomotif 21 Februari 2023, 13:55 -
Brad Binder: Kedatangan Jack Miller Jadi Kans Besar KTM Pelajari Ducati
Otomotif 31 Januari 2023, 10:32
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40