Gagal Finis Qatar, Iannone Tekad Balas Dendam di Argentina
Editor Bolanet | 31 Maret 2016 13:15
Iannone terbukti memiliki kecepatan dan ritme balap yang menjanjikan di Qatar sebelum ban belakangnya selip di lap keenam dan terpaksa gagal finis. Dalam pernyataan resmi tim, pun bertekad tampil jauh lebih baik akhir pekan ini demi menebus kegagalannya itu.
Saya masih sangat kecewa atas hasil balap di Qatar, karena saya sangat cepat, punya ritme balap yang baik dan berpotensi meraih hasil yang menakjubkan. Kini saya tak sabar untuk balapan di Argentina, di lintasan Termas yang karakternya berbeda dengan Losail, ujarnya.
Musim lalu, Iannone juga tampil baik di Argentina, bersaing sengit dengan pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow sepanjang balapan. Sayang, ia harus puas finis keempat setelah dikalahkan pebalap Inggris tersebut tepat di tikungan terakhir.
Perbedaan karakter lintasan ini pasti akan menyajikan balapan yang benar-benar berbeda. Termas sirkuit yang menyenangkan, dan kami akan datang dengan penuh optimisme. Inilah cara kami bekerja tahun ini dan kami akan selalu mencoba tampil kompetitif, pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ducati: Iannone-Dovizioso Pasti Bisa Menang!
Otomotif 30 Maret 2016, 16:30 -
Ducati Akui Tertarik Gaet Lorenzo-Marquez
Otomotif 29 Maret 2016, 17:30 -
Stoner: Sejatinya Ducati Bisa Menang di Qatar!
Otomotif 26 Maret 2016, 13:45 -
Saat Stoner Hanya Jadi Penonton, Ini Opininya Soal Qatar
Otomotif 26 Maret 2016, 10:30 -
Selesaikan Uji Coba di Qatar, Stoner Kelelahan
Otomotif 23 Maret 2016, 11:15
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39