Espargaro Peringatkan Iannone: Jangan Mudah Frustrasi
Anindhya Danartikanya | 26 November 2018 14:25
Bola.net - - Rider Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro memberi peringatan kepada tandem barunya, Andrea Iannone, untuk tidak kelewat frustrasi saat mengendarai RS-GP di MotoGP musim depan. Hal ini dinyatakan Espargaro mengingat motor tersebut masih belum mencapai puncak pengembangan sejak 2015 dan belum pernah finis di posisi lima besar.
Hasil terbaik Aprilia hanyalah finis keenam lewat Espargaro, yakni di MotoGP Qatar 2017 dan Aragon 2018. Rider Spanyol ini mengaku bahwa mengembangkan RS-GP bukanlah tugas mudah, dan memperingatkan Iannone bahwa motor ini pada awalnya takkan sekompetitif Ducati dan Suzuki, dua pabrikan yang dibela Iannone empat tahun belakangan.
"Andrea terbukti bisa ikut memperebutkan kemenangan dengan Suzuki dan Ducati, dan ia akan membuat kami lebih paham level Aprilia dan cara memperbaiki performa motor. Masalahnya adalah cara mempertahankan level performa rider, dan tak merasa frustrasi jika melaju di belakang. Ini takkan mudah bagi Andrea, tapi pengalamannya bakal bermanfaat bagi Aprilia," ujar Espargaro kepada Motorsport.com.
Ungkap Opini yang Sama
Rider 29 tahun ini juga mengaku senang atas kehadiran Iannone di garasi Aprilia. Dalam uji coba pascamusim MotoGP Valencia, Spanyol pada 20-21 November lalu, Espargaro menyebut The Maniac telah memberikan indikasi masalah yang juga selama ini ia ungkap kepada Aprilia.
"Dengan dua rider bekerja ke arah yang sama, maka Anda bisa berkembang lebih jauh. Sejak awal, Andrea turun lintasan dengan paket motor saya dan menemukan masalah yang sama. Kami tahu apa yang harus dikerjakan," tutur kakak kandung Pol Espargaro ini.
Espargaro juga lega akhirnya Aprilia punya line up tim yang solid. Selain Iannone, kini Bradley Smith direkrut sebagai test rider dan masukannya akan berkontribusi penting pada RS-GP. "Tahun lalu kami tak punya tim uji coba dan tandem saya selalu tertinggal, jadi sulit untuk melakukan perbandingan. Kini kami punya test rider sekaliber Bradley dan saya punya tandem seperti Andrea yang merupakan rider kuat," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pemanasan MotoGP Valencia 2018: Marquez Memimpin
Otomotif 18 November 2018, 16:18 -
Aleix Espargaro Ancam Tinggalkan Aprilia Lebih Awal
Otomotif 12 Oktober 2018, 14:15 -
Jelang MotoGP Thailand, Espargaro Ogah Terkecoh Hasil Aragon
Otomotif 2 Oktober 2018, 14:30 -
MotoGP Aragon Berjalan Kelam, Aleix Espargaro Puas Bikin Kejutan
Otomotif 25 September 2018, 12:50 -
Marquez-Rossi Cemaskan Pengganti Tito Rabat di Misano
Otomotif 7 September 2018, 12:07
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39