Dovizioso Prediksi Zarco Bakal Lebih Mengancam
Anindhya Danartikanya | 11 Januari 2018 15:00
Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso meyakini bahwa rider Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco akan melancarkan ancaman lebih menakutkan di MotoGP tahun ini, jika dilihat dari performa kuatnya sepanjang musim lalu. Hal ini disampaikan Dovizioso kepada Motorsport.
Dalam musim debutnya di MotoGP, juara dunia Moto2 2015-2016 ini memang sukses tampil menggebrak. Di atas kertas, ia memang hanya meraih tiga podium, namun ia juga sukses mengacak-acak peta persaingan papan atas dan tak jarang mengasapi para rider pabrikan.
Johann adalah kenyataan yang harus kami hadapi, dan bukan hanya karena ia mampu ikut memperebutkan podium di seri-seri terakhir 2017, tapi juga karena ia tampil sangat baik. Tahun ini akan tampil lebih baik karena kini ia punya lebih banyak pengalaman, tutur Dovizioso.
Meski begitu, rider Italia ini mengaku sama sekali tak mencemaskan gaya balap agresif Zarco, yang selama ini kerap dikeluhkan rival-rivalnya. Dovizioso meyakini bahwa aksi-aksi menegangkan dan berbahaya Zarco sama sekali tak punya maksud buruk.
Apa yang dilakukan Johann bukanlah hal berbahaya. Ia memang kerap mengalami kontak dengan rider lain, tapi saya yakin ia tak bermaksud begitu. Anda harus bisa memilah. Jika ia berbahaya karena sengaja, yang benar adalah menjatuhkan sanksi. Tapi jika tak sengaja, yang harus dilakukan adalah bicara dengannya, tutup Dovizioso.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dovizioso Ungkap Kekecewaan, Iannone Tetap Hormat
Otomotif 9 Januari 2018, 14:30 -
Rendah Hati, Dovizioso Contoh Totti dan Del Piero
Otomotif 9 Januari 2018, 13:30 -
Rival Bebuyutan: Ini yang Disesali Dovizioso Soal Simoncelli
Otomotif 8 Januari 2018, 15:05 -
Andrea Dovizioso, Rival Terberat Cal Crutchlow
Otomotif 8 Januari 2018, 13:00 -
Ducati: Tak Sulit Bikin Akur Dovizioso-Lorenzo
Otomotif 8 Januari 2018, 11:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39